PSM Bertekad Pertahankan Hamka Hamzah

PSM Bertekad Pertahankan Hamka Hamzah
Hamka Hamzah (c) Twitter/DaniKristianW

Bola.net - - Manajemen PSM Makassar angkat bicara terkait kabar bakal hengkangnya kapten tim mereka pada musim 2017, Hamka Hamzah. Juku Eja mengungkap keinginan mereka untuk mempertahankan Hamka di klub tersebut.

Sempat beredar kabar bahwa Hamka bakal hengkang dari PSM Makassar usai musim kompetisi 2017. Tengara ini muncul menyusul posting pemain berusia 33 tahun tersebut dalam akun instagramnya. Hamka menulis: Terima kasih banyak para pendukung setia PSM Makassar. Kalian semua luar biasa.

"Saya ingin Hamka tinggal di Makassar. Saya ingin ia masih jadi bagian dari PSM Makassar. Saya juga sudah sampaikan hal ini," ujar CEO PSM Makassar, Munafri Arifuddin.

Namun, Munafri menegaskan, ia tak akan memaksakan kehendak untuk mempertahankan Hamka, ataupun pemain lainnya. Ia menyebut bahwa keputusan ada di tangan para pemain tersebut.

"Toh, kalau saya paksakan, akhirnya hanya badannya saja di Makassar, sedangkan jiwanya tidak. Kita mau bilang apa?" tutur Munafri.

Terima Kasih Banyak Para Pendukung Setia PSM MAKASSAR...kalian semua Luar Biasa👏👏👏#23

A post shared by Hamkahamzah23 (@hamka23hamzah) on

Selain memastikan bertekad mempertahankan Hamka, Munafri menegaskan bahwa PSM akan melepas sejumlah pemain. Namun, ia tak mau menyebut siapa saja pemain yang bakal dilepas.

"Saya ingin berbicara dulu langsung dengan mereka," tandas Munafri.

Ada sejumlah klub yang disebut bakal menjadi tujuan Hamka, termasuk Borneo FC dan Arema FC, jika ia benar meninggalkan PSM. Bahkan, Hamka dikabarkan telah menjalin komunikasi dengan eks pelatih lamanya di Arema FC.