PSM Bersiap Hadapi Persela dan Bhayangkara FC

PSM Bersiap Hadapi Persela dan Bhayangkara FC
Herry Kiswanto (c) PerselaFC

Bola.net - - PSM Makassar bersiap menyambut bergulirnya kompetisi Liga 1 yang akan bergulir April mendatang. Guna mempersiapkan diri, PSM bakal menjajal kekuatan dua tim asal Jawa Timur Persela Lamongan dan Bhayangkara FC dalam laga uji coba.

Laga uji coba nanti bakal digelar pekan depan di Lamongan dan Surabaya. Rencana ini dibocorkan oleh pelatih Persela Herry Kiswanto.

"Menurut informasi manajemen, tanggal 21 Maret besok kami uji coba melawan PSM," ungkap pelatih yang akrab disapa Herkis ini.

Herkis sangat antusias menyambut laga uji coba melawan PSM. Pasalnya laga melawan tim selevel ini masuk dalam agenda uji coba yang dipersiapkan pelatih berusia 61 tahun ini.

"Saya ingin memanfaatkan uji coba ini untuk melihat hasil dari latihan, juga kekompakan para pemain," ujar Herkis.

Uji coba PSM melawan Bhayangkara FC juga dibenarkan manajer Bhayangkara FC Sumardji. Menurut penuturan Sumardji, kubu Bhayangkara sudah mendapat tawaran uji coba dengan PSM di Surabaya.

"Rencananya Minggu besok atau hari Senin. Uji cobanya di Lapangan Polda Jatim," ucap Sumardji.