PSIS Tak Ubah Program Latihan Meski Kompetisi Dihentikan

PSIS Tak Ubah Program Latihan Meski Kompetisi Dihentikan
Latihan PSIS Semarang (c) Bola.com/Vincentius Atmaja

Bola.net - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic menegaskan bahwa penghentian kompetisi tidak mengganggu program timnya. Tim Kota Lumpia akan tetap berlatih normal.

Namun, arsitek asal Montenegro tersebut tetap menghormati keputusan federasi. Karena bagaimanapun, penghentian kompetisi demi kesehatan masyarakat.

"Kami harus menghormati setiap keputusan yang telah pemerintah dan federasi berikan kepada kami," katanya, Kamis (19/3/2020).

"Tapi kami masih tetap latihan normal seperti kami mempersiapkan pertandingan tanggal 3 April lawan Sleman," sambungnya.

Kompetisi Shopee Liga 1 2020 dihentikan sementara oleh PSSI dan PT. Liga Indonesia Baru. Langkah itu diambil untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Semua Kemungkinan Bisa Terjadi

Tetapi, menurut Dragan, segala kemungkinan masih bisa terjadi. Termasuk adanya perubahan program ke depannya sesuai keputusan federasi.

"Jika datang keputusan lain, kami akan mengubah jadwal, tapi kami persiapan normal," Dragan menambahkan.

PSIS sendiri sudah menggelar latihan kembali setelah libur empat hari. Penggawa Laskar Mahesa Jenar berlatih di Stadion Citarum, Kamis (19/3/2020) sore.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)