
Bola.net - PSIS Semarang tampil produktif di Piala Menpora 2021. Enam gol berhasil dicetak oleh para penggawa Laskar Mahesa Jenar pada pertandingan melawan Barito Putera dan Persikabo 1973.
Pemain-pemain yang terlibat dalam gol PSIS Semarang di antaranya Hari Nur Yulianto, Komarudin, Farrel Arya, Pratama Arhan, dan Fandi Eko Utomo. Nama terakhir menyumbang dua gol.
Menurut Imran Nahumarury, PSIS tampil produktif karena mampu memanfaatkan kelebihan di sektor sayap. Laskar Mahesa Jenar juga bertahan dengan medium block agar cepat melakukan serangan balik.
Advertisement
”Memang di dua minggu ini kami coba buat bagaimana game model dengan defense di area midfield dan melakukan counter attack,” katanya dalam sesi jumpa pers usai pertandingan.
”Karena kami tahu banyak sekali pemain kami yang punya kelebihan, terutama di winger,” tegas pelatih yang pernah bermain untuk Persija Jakarta tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Dipersiapkan dalam Latihan
Tentunya, kata Imran, game model tersebut sudah dipersiapkan dalam dua minggu terakhir saat latihan. dan merupakan arahan dari pelatih kepala, Dragan Djukanovic.
”Dua minggu ini kami coba untuk memperbaiki itu, mematangkan itu dan alhamdulilah di dua laga ini anak-anak bisa mengaplikasikan,” jelasnya.
Terlepas dari game model yang digunakan, salah satu kuncinya juga karena PSIS mampu memaksimalkan komposisi yang ada. Sehingga, tim Kota Lumpia juga bisa meraih kemenangan.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Hasil Pertandingan Piala Menpora 2021: Barito Putera vs Arema FC 2-1
- Persela Langsung Jalani Vaksinasi Setelah Tiba di Bandung
- Kapten Persela Bidik Poin pada Laga Perdana di Piala Menpora 2021
- Belum Tampil di Piala Menpora, Ini Plus Minusnya Bagi Persela
- Hasil Pertandingan Piala Menpora 2021: Persikabo 1973 vs PSIS Semarang 1-3
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 24 Maret 2021 15:23
-
Bola Indonesia 24 Maret 2021 15:20
Tanpa Pelatih Kepala Lawan Persikabo, PSIS Semarang Tak Risau
-
Bola Indonesia 24 Maret 2021 15:06
PSIS Semarang Sudah Kantongi Kelebihan dan Kekurangan Persikabo 1973
-
Bola Indonesia 24 Maret 2021 13:34
Pesan Manajemen PSIS Semarang Jelang Laga Kontra Persikabo 1973
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...