
Bola.net - PSIS Semarang punya cara tersendiri untuk merayakan ulang tahunnya ke-88. Tim kebanggaan Kota Lumpia tersebut mengemasnya dengan menggelar acara bakti sosial.
Acara bakti sosial yang dimaksud yakni membagikan 2.500 paket sembako. Sasarannya adalah suporter PSIS, Snex, dan Panser Biru yang pekerjaannya terdampak Covid-19.
"Siang kali ini kita membagikan sembako dalam rangka hari ulang tahun PSIS ke-88 dengan tema bangkit berdiri," kata CEO PSIS, Alamsyah Satyanegara Sukawijaya, Senin (18/5/2020).
Advertisement
"Ini nanti dibagikan untuk seluruh korwil Panser Biru dan Snex. Untuk distribusinya diserahkan ke organisasi suporter masing-masing," sambungnya.
Adapun, paket sembako yang dibagikan berupa beras, minyak goreng dan mie instan. Paket tersebut merupakan sumbangan dari manajemen dan sponsor.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Harapan Suporter
Lebih lanjut, acara pembagian sembako secara simbolis dilaksanakan di Stadion Citarum. Hadir dalam acara serimonial adalah Ketua Panser Biru, Kapareng, dan Edy Purwanto selaku Ketua Snex.
Ucapan terima kasih disampaikan oleh kedua perwakilan suporter atas perhatian yang diberikan oleh manajemen, termasuk juga kepada sponsor yang turut dalam kegiatan tersebut.
"Kami atas nama pengurus besar Snex mengucapkan selamat ulang tahun PSIS ke-88. Semoga tambah jaya," harap Edy Purwanto.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Tergerus Karena Regulasi, Inilah Bintang Asal Afrika di Shopee Liga 1 2020
- Best XI Marco Motta: Buffon, Pirlo, Pogba, Totti, Hingga Del Piero
- Ini Pelatih yang Berperan Sangat Penting dalam Karier Marco Motta
- Impian Bagus Kahfi: Bermain di Eropa Seperti Egy dan Witan
- Cerita Riko Simanjuntak, Menutupi Kekurangan dengan Kelebihan
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 16 Mei 2020 14:51
Dragan Djukanovic Akan Bertahan di Semarang Hingga Akhir Mei
-
Bola Indonesia 15 Mei 2020 20:00
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...