PSIS Masih Butuh Tambahan Penyerang Lokal

PSIS Masih Butuh Tambahan Penyerang Lokal
Psis Semarang (c) Liga Indonesia ID

Bola.net - Manajer PSIS Semarang, Wahyu 'Liluk' Winarto mengatakan bahwa timnya masih membutuhkan tambahan pemain lokal untuk menghadapi kompetisi Liga 1 2019. Hal itu berdasarkan hasil rapat evaluasi tim pelatih dan manejemen.

Tambahan pemain yang dibutuhkan adalah di posisi penyerang lokal. Sehingga manajemen akan mencoba mencari sesuai posisi yang dimaksud. Namun, Liluk menyadari bahwa menemukan striker lokal berkualitas cukup sulit.

"Kita masih perlu, mungkin di posisi striker, nanti kita coba cari. Memang kan sulit untuk (mencari) striker di Indonesia," ungkap Liluk ketika dihubungi Bola.net, Kamis (22/01).

Tetapi pengagum Manchester United ini menegaskan bahwa pihaknya akan tetap berusaha mendatangkan penyerang lokal sesuai permintaan pelatih. Dan, kalau memang tidak ada yang cocok, PSIS akan memaksimalkan pemain yang ada.

"Kita coba cari, kalau memang enggak ada, kita maksimalkan yang ada," tegas calon legislatif di Kabupaten Semarang ini.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Pertimbangkan Kebutuhan

Sedangkan untuk posisi lainnya, Liluk menegaskan bahwa kebutuhan tidak terlalu mendesak. Tetapi dirinya akan melihat perkembangan tim setelah menjalani pemusatan latihan dan serangkaian uji coba yang akan digelar.

Jika masih dirasa perlu untuk mendatangkan pemain baru di posisi yang lain, manajemen akan tetap terbuka. Namun, ia tidak bisa berandai-andai di posisi mana penambahan pemain akan dilakukan.

"Kita masih melihat perkembangan pemain yang kita punya, kita kan masih ada banyak waktu, kita kan baru TC, karena evaluasi dari coach, fisik masih kurang," imbuh Liluk.

"Kalau ada pemain yang menurut pelatih kurang berkembang kita akan cari. Di posisi mana? kita belum tahu," pungkasnya.