PSIS Kabulkan Permohonan Lalenok United untuk Pinjam Abanda Rahman

PSIS Kabulkan Permohonan Lalenok United untuk Pinjam Abanda Rahman
Abanda Rahman (c) Bola.com/Vincentius Atmaja

Bola.net - Setelah melalui proses surat menyurat, PSIS Semarang akhirnya resmi meminjamkan Abdul Abanda Rahman ke Lalenok United. Manajemen telah bersepakat dengan kontestan Liga Timor Leste.

Hal itu diungkapkan oleh CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi. Kata dia, pemain asal Kendari tersebut tinggal melengkapi persyaratan administrasi.

"Saat ini tinggal mengurus administrasi keberangkatan Abanda ke Timor Leste," kata Yoyok Sukawi dalam rilis yang diterima Bola.net, Jumat (29/1/2021).

"Kedua belah pihak manajemen klub telah sepakat," tegas pria yang juga menjabat sebagai Komite Eksekutif PSSI tersebut.

Lalenok United tertarik dengan Abanda Rahman setelah melihat aksinya melalui rekaman video. Sehingga, manajemen klub tersebut langsung menyurati manajemen PSIS.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Persyaratan Tak Berubah

Persyaratan Tak Berubah

CEO PSIS Semarang, Yoyok Sukawi (Tengah) (c) PSIS Official

Lebih lanjut, kata Yoyok, persyaratan yang diajukan manajemen PSIS tidak berubah. Yakni Abanda harus kembali sebulan sebelum kompetisi bergulir.

"Syaratnya yang kemarin itu, kalau kompetisi di Indonesia mau mulai Abanda kembali," lanjut Yoyok.

Adapun, Abanda Rahman baru akan terbang ke Timor Leste pada bulan Februari mendatang. Saat ini, dia fokus melengkapi persyaratan administrasi.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)