
Bola.net - - Asisten Pelatih PSIM Yogyakarta, Ananto Nurhadi mengaku bahwa timnya hanya kalah beruntung saat dibungkam Persebaya Surabaya, Rabu (16/8) malam. Sebab Laskar Mataram juga memberikan perlawanan sengit tuan rumah.
PSIM Yogyakarta menyerah kepada Persebaya setelah kalah tipis dengan skor 2-1. Gol tuan rumah dicetak oleh Oktafianus Fernando dan Misbakus Solikin. Sedangkan gol balasan tim Kota Gudeg dicetak oleh Engkus Kuswaha.
"Kita di babak kedua sebenarnya masih bisa mengungguli, position kita tidak kalah juga, yang mana kita intinya kurang beruntung untuk pertandingan malam ini," ungkap Ananto Nurhadi usai pertandingan.
Tapi ia mengakui bahwa anak asuhnya masih belum menerapkan strategi yang sudah disiapkan sebelumnya. Seperti kesalahan penjaga gawang yang salah dalam mengantisipasi tendangan penalti yang dieksekusi oleh Misbakus Solikin.
"Skenario yang kita buat sejatinya sudah kita sampaikan pada saat briefing siang baik itu tadi penalti yang sudah kita pantau dari tiga sampai empat pertandingan yang selalu diambil di sebelah kanan oleh Misbakus tapi kiper tetap saja ambil ke kiri," imbuhnya.
Penyebab lainnya lanjut Ananto yakni banyaknya peluang yang gagal dimaksimalkan menjadi gol. Seperti peluang emas Rachman Purwanto saat berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang Persebaya di awal babak pertama.
"Kalau peluang itu bisa menjadi gol, maka suaranya akan berbeda dan hasilnya juga akan berbeda," tegasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 16 Agustus 2017 22:47
-
Bola Indonesia 16 Agustus 2017 21:11
-
Bola Indonesia 16 Agustus 2017 03:16
-
Bola Indonesia 16 Agustus 2017 02:50
-
Bola Indonesia 30 Mei 2017 10:01
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...