
Bola.net - Persebaya Surabaya memiliki peluang untuk dapat menurunkan Alain N'Kong pada laga melawan Persepar Palangkaraya Sabtu (30/3) nanti. International Transfer Certificate (ITC) pemain asal Kamerun itu tinggal selangkah lagi.
"Perkembangan terakhir untuk ITC N'Kong cukup positif. Kita tinggal tunggu pengesahan saja dari LPIS (PT Liga Prima Indonesia Sportindo)," terang Ibnu Grahan pada Bola.net, Selasa (26/3).
Menurut pelatih Persebaya ini, surat pendukung terkait pengesahan pemain yang absen dalam tiga laga awal klub berjuluk Bajul Ijo itu sudah diterima manajemen. Persebaya pun juga sudah mengirimkan surat-surat tersebut kepada LPIS selaku operator Indonesian Premier League (IPL).
"Hari Jumat lalu sudah ada email dari Kamerun. Tinggal tunggu pengesahannya saja," tegas Ibnu mengulang kembali kalimatnya.
Optimisme pelatih berlisensi A AFC ini juga terlihat dalam sesi game latihan pagi tadi dan kemarin. N'Kong terlihat digabungkan dengan skuad utama Persebaya dalam sesi game. Ibnu pun bahkan mengklaim kalau saja laga melawan Persibo Bojonegoro jadi diselenggarakan hari ini, N'Kong juga sudah siap untuk diturunkan. (fjr/mac)
"Perkembangan terakhir untuk ITC N'Kong cukup positif. Kita tinggal tunggu pengesahan saja dari LPIS (PT Liga Prima Indonesia Sportindo)," terang Ibnu Grahan pada Bola.net, Selasa (26/3).
Menurut pelatih Persebaya ini, surat pendukung terkait pengesahan pemain yang absen dalam tiga laga awal klub berjuluk Bajul Ijo itu sudah diterima manajemen. Persebaya pun juga sudah mengirimkan surat-surat tersebut kepada LPIS selaku operator Indonesian Premier League (IPL).
"Hari Jumat lalu sudah ada email dari Kamerun. Tinggal tunggu pengesahannya saja," tegas Ibnu mengulang kembali kalimatnya.
Optimisme pelatih berlisensi A AFC ini juga terlihat dalam sesi game latihan pagi tadi dan kemarin. N'Kong terlihat digabungkan dengan skuad utama Persebaya dalam sesi game. Ibnu pun bahkan mengklaim kalau saja laga melawan Persibo Bojonegoro jadi diselenggarakan hari ini, N'Kong juga sudah siap untuk diturunkan. (fjr/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 Maret 2013 20:00
-
Bola Indonesia 25 Maret 2013 18:04
-
Bola Indonesia 25 Maret 2013 17:34
-
Bola Indonesia 25 Maret 2013 17:00
-
Bola Indonesia 25 Maret 2013 15:08
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...