Promotor Battle of Heroes Kantongi Izin Polisi dan BOPI

Promotor Battle of Heroes Kantongi Izin Polisi dan BOPI
Dito Widyandi (c) Fafa Wahab
Bola.net - Promotor Battle of Heroes mengaku sudah mengantongi izin dari pihak keamanan maupun Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI), terkait pertandingan uji coba antara Andik and Friends dan Amigos FC, Sabtu (13/6) besok malam di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Dito Widyandi dari PT Satu Naga Utama selaku promotor pertandingan, menjelaskan. event ini bukan sekedar pertandingan sepakbola belaka, melainkan juga untuk hiburan masyarakat Surabaya. "Sekaligus meramaikan HUT Surabaya dan hari ulang tahun Persebaya ke-88," ucap Dito.

Dito juga menegaskan bahwa event ini sudah mendapat restu penyelenggaraan. Baik dari pihak keamanan maupun BOPI. "Izinnya beres semua. Kita juga sudah mendapat rekomendasi dari BOPI. Kalau tidak ada izin, saya nggak berani gelar," terang Ketua POSSI Jatim ini.

Ia menegaskan bahwa promotor tak punya tendensi apapun dalam menyelenggarakan ajang ini. "Ini murni untuk hiburan sepakbola. Masyarakat sudah haus pertunjukan bola," tutup Dito. Pihak panitia menyediakan total 60 ribu tiket untuk pertandingan ini. [initial]

 (faw/pra)