Preview ISL: Arema vs Mitra Kukar, Duel Sarat Gengsi

Preview ISL: Arema vs Mitra Kukar, Duel Sarat Gengsi
Alberto Goncalves dkk tak ingin malu di kandang © Fajar Rahman
Bola.net - Tuan rumah Arema Indonesia akan bertemu lawan sulit pada lanjutan Indonesia Super League 2013 saat menjamu Mitra Kukar di Stadion Kanjuruhan, Minggu (03/1).

Disebut tak mudah karena tim tamu tengah berada dalam performa gemilang. Menyusul raihan empat kemenangan dalam empat laga perdana musim ini. Tak tanggung-tanggung, tim yang dikalahkan adalah tim yang memiliki nama besar di sepakbola Indonesia. PSPS Pekanbaru, Persija Jakarta, Sriwijaya FC dan Pelita Bandung Raya telah merasakan bagaimana dahsyatnya kekuatan tim asuhan Stefan Hansson tersebut.

Tak mau kalah di depan Aremania, Singo Edan bertekad membalas hasil buruk di dua laga away sebelumnya. Dua kekalahan di Kalimantan membuat skuad Rahmad Darmawan mendapat tekanan dari Aremania.

Kekuatan Arema sendiri akan kembali lengkap jelang laga nanti. Pulihnya Purwaka Yudi dan kembali bugarnya Munhar membuat opsi di lini belakang semakin beragam.

"Lini belakang ada beberapa opsi dengan pulihnya Purwaka Yudi. Gathuesi juga dapat tampil," ujar Rahmad Darmawan.

Begitu pula dengan kondisi Muhammad Ridhuan yang pada empat laga sebelumnya belum sekali pun turun. Winger asal Singapura ini mengaku telah pulih dan siap bila diturunkan pada laga nanti.

Sementara itu tim tamu, Mitra Kukar tak mau menganggap remeh kekuatan Singo Edan. Ahmad Bustomi dkk sadar, kekuatan Arema akan berlipat ganda saat bermain di kandang sendiri, Stadion Kanjuruhan. Apalagi kalau bukan karena dukungan suporter setia mereka, Aremania.

Selain telah menyiapkan pemain terbaiknya untuk laga nanti, pelatih Naga Mekes, Stefan Hansson juga mengingatkan anak asuhnya untuk mewaspadai pemain Arema yang ia nilai memiliki kemampuan di atas rata-rata. Beberapa pemain yang akan diwaspadai itu antara lain adalah Cristian Gonzales, Alberto Goncalves serta Keith Kayamba Gumbs.

"Mereka adalah pemain-pemain bagus karena memiliki skill di atas rata-rata. Namun mereka juga masih memiliki kendala karena bermain pada tim yang baru," ujarnya. (bola/li/dzi)