
Bola.net - PSIS Semarang akan menghadapi PSS Sleman dalam pertandingan pekan ke-26 Shopee Liga 1 2019. Dua tim tetangga itu bakal bertemu di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (2/11/2019).
Tim Mahesa Jenar PSIS baru mengemas 25 poin, sangat membutuhkan kemenangan demi menghindari ancaman zona degradasi. Sementara PSS semakin nyaman di papan atas klasemen dengan nilai 39 dan punya peluang besar bertahan di Liga 1 musim depan.
Menariknya laga ini akan digelar di rumah PSS, meski status tuan rumahnya adalah PSIS. Anak asuh Bambang Nurdiansyah ini memang bakal lebih banyak pendukungnya di Sleman, namun pemain PSS sudah sangat familiar dengan setiap jengkal lapangan di Stadion Maguwoharjo.
Advertisement
Di sisi lain, PSIS cukup diuntungkan dengan modal yang cukup untuk mengalahkan tim Elang Jawa, yakni kemenangan 3-1 atas PSS pada pertemuan pertama di Maguwoharjo (17/7/2019).
Sementara, PSS menjadi tim paling jago tandang sampai pekan ke-25. Terakhir, tim besutan Seto Nurdiyantoro sukses mempermalukan tuan rumah Persebaya Surabaya 3-2 (29/10/2019).
Pelatih PSIS, Bambang Nurdiansyah memastikan timnya sangat siap menghadapi pertarungan sengit melawan PSS. Ia tak khawatir timnya menjalani laga kandang rasa tandang. Apalagi semua pemainnya bisa tampil, tidak ada yang cedera atau terkena akumulasi kartu.
"Saya pikir anak-anak profesional. Mau main di mana pun tidak peduli. Targetnya tetap sama, mau main di manapun tetap tiga poin. Main di Stadionnya PSS kami jalani, apalagi suporter kami akan lebih banyak," kata Bambang Nurdiansyah.
Pelatih PSIS Semarang berusia 60 tahun tersebut mengaku telah mempelajari banyak cara bermain PSS. Ia pun menyiapkan strategi untuk mengalahkan PSS yang disebutnya memiliki permainan kompak.
Ambisi PSS Sleman
Di kubu PSS, pelatih Seto Nurdiyantoro berharap tren positif timnya terus berlanjut. PSS tak terkalahkan dalam lima laga terakhir, termasuk sukses menang di kandang Bhayangkara FC dan Persebaya.
"Jujur saja kami seperti lebih kesulitan menang di kandang sendiri. Untuk itu kami coba dalam pertandingan melawan PSIS. Mungkin karena lawan lebih memaksimalkan pertahanannya," ungkap Seto.
Untuk membalas kekalahan dari PSIS Semarang, Seto telah mempelajari sekaligus memberikan pemahaman kepada para pemainnya. Seto juga memuji kualitas PSIS meski masih angin-anginan bersama pelatih Bambang Nurdiansyah.
"Tentu kami harus belajar dari pertemuan pertama, mereka banyak perubahan dari pelatih dan pemain. Mereka juga cukup kuat dengan bisa meraih poin di beberapa laga tandang seperti Makassar dan Lamongan," jelasnya.
Prediksi Susunan Pemain
PSIS Semarang (4-3-3): Jandia Eka Putra (kiper); Fredyan Wahyu, Wallace Costa, Rio Saputro, Safrudin Tahar (belakang); Finky Pasamba, Jonathan Cantillana, Septian David Maulana (tengah); Bayu Nugroho, Hari Nur Yulianto, Bruno Silva (depan).
Pelatih: Bambang Nurdiansyah
PSS Sleman (4-4-2): Ega Rizky (kiper); Bagus Nirwanto, Ikhwan Ciptady, Asyraq Gufron, Derry Rachman (belakang); Guilherme Batata, Dave Mustaine, Haris Tuharea (tengah); Kushedya Hari Yudo, Yevhen Bokhasvili (depan).
Disadur dari: Bola.com/Penulis Vincentius Atmaja/Editor Wiwig Prayugi
Published: 2 November 2019
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 1 November 2019 11:26
-
Bola Indonesia 1 November 2019 11:18
-
Bola Indonesia 31 Oktober 2019 01:03
Demi Stop Kerusuhan Suporter, Calon Exco PSSI Ini Usulkan Solusi Ekstrem
-
Bola Indonesia 30 Oktober 2019 15:34
4 Fakta Mencengangkan Setelah Persebaya Ditumbangkan PSS Sleman
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
-
Liga Italia 21 Maret 2025 00:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...