Prediksi BRI Liga 1: Persija Jakarta vs Borneo FC 9 Agustus 2023

Prediksi BRI Liga 1: Persija Jakarta vs Borneo FC 9 Agustus 2023
Pemain-pemain Persija Jakarta merayakan gol Hanif Sjahbandi saat melawan PSS Sleman di pekan ke-6 BRI Liga 1 2023/2024 (c) Dok. Persija Jakarta

Bola.net - Persija Jakarta akan menjamu Borneo FC di Stadion Patriot Candrabhaga pada pekan ke-7 BRI Liga 1 2023/2024. Laga Persija vs Borneo ini akan digelar Rabu, 9 Agustus 2023, jam 19:00 WIB, live di Indosiar dan live streaming di Vidio.

Persija sedang diselimuti kepercayaan diri tinggi. Itu tak lepas dari keberhasilan pasukan Thomas Doll tersebut memenangi kedua laga terakhir.

Persija berturut-turut menang 1-0 menjamu Persebaya Surabaya dan menang 3-1 di kandang PSS Sleman. Kemenangan atas Persebaya diraih berkat gol tunggal Ryo Matsumura, sedangkan kemenangan atas PSS diraih melalui gol-gol Hanif Sjahbandi, Firza Andika, dan Matsumura.

Sementara itu, dalam dua laga terakhir, Borneo hanya mampu meraih hasil imbang. Setelah imbang 0-0 dengan tuan rumah PSIS Semarang, Borneo ditahan 1-1 oleh sang tamu RANS Nusantara FC.

Ketika menjamu RANS Nusantara, Borneo sejatinya unggul terlebih dulu lewat gol Leo Guntara di menit 23, tapi akhirnya harus puas dengan satu poin setelah kebobolan gol balasan di menit 83.

1 dari 5 halaman

Starting XI Terakhir

Starting XI Terakhir

Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra, memberi instruksi kepada pemainnya, Kei Hirose (c) Bola.com/Gatot Sumitro

Persija Jakarta (3-4-3): A Ardhiyasa; H Sjahbandi, O Kudela, R Ridho; F Andirka, M Gajos, S Abimanyu, R Fahmi; R Simanjuntak, W Sulaeman, R Matsumura.

Pelatih: Thomas Doll.

Borneo FC (4-3-3): N Argawinata; L Guntara, Leo Lelis, D Michiels, F Rahman; K Hirose, H Siswanto, A Alis; S Lilipaly, A Hardianto, T Puhiri.

Pelatih: Pieter Huistra.

2 dari 5 halaman

Head to Head

Head to Head

Selebrasi pemain-pemain Borneo FC (c) borneofc.id

5 Pertemuan Terakhir
08/03/23 Borneo 3-1 Persija (Liga 1)
06/12/22 Persija 1-0 Borneo (Liga 1)
25/06/22 Persija 1-2 Borneo (Piala Presiden)
10/03/22 Persija 1-2 Borneo (Liga 1)
29/11/21 Borneo 2-1 Persija (Liga 1).

5 Pertandingan Terakhir Persija Jakarta (S-M-K-M-M)
09/07/23 Persikabo 0-0 Persija (Liga 1)
16/07/23 Persija 4-1 Bhayangkara (Liga 1)
22/07/23 Persita 1-0 Persija (Liga 1)
30/07/23 Persija 1-0 Persebaya (Liga 1)
04/08/23 PSS 1-3 Persija (Liga 1).

5 Pertandingan Terakhir Borneo FC (M-K-M-S-S)
08/07/23 Borneo 3-1 Bali United (Liga 1)
15/07/23 Persis 2-1 Borneo (Liga 1)
21/07/23 Borneo 2-1 Barito (Liga 1)
28/07/23 PSIS 0-0 Borneo (Liga 1)
04/08/23 Borneo 1-1 RANS Nusantara (Liga 1).

3 dari 5 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Statistik dan Prediksi Skor

Skuad Persija Jakarta merayakan gol Firza Andika pada duel lawan PSS Sleman di pekan ke-6 BRI Liga 1 2023/2024 (c) Persija
  • Persija cuma menang 1 kali dalam 5 laga terakhirnya melawan Borneo di semua kompetisi (M1 S0 K4).
  • Persija memenangi 3 dari 4 laga terakhirnya di Liga 1 (M3 S0 K1).
  • Persija selalu menang dalam 2 laga kandang terakhirnya di Liga 1: 4-1 vs Bhayangkara, 1-0 vs Persebaya.
  • Borneo cuma menang 1 kali dalam 4 laga terakhirnya di Liga 1 (M1 S2 K1).
  • Borneo masih tanpa kemenangan tandang di Liga 1 musim ini (M0 S2 K1): 1-1 vs Persik, 1-2 vs Persis, 0-0 vs PSIS.

Prediksi skor akhir: Persija Jakarta 2-1 Borneo FC.

4 dari 5 halaman

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming

BRI Liga 1 (c) Bola

Pertandingan: Persija Jakarta vs Borneo FC
Stadion: Patriot Candrabhaga, Bekasi
Hari, tanggal: Rabu, 9 Agustus 2023
Jam: 19.00 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio
Link live streaming: Klik tautan ini