
Bola.net - Persib Bandung akan menjamu Persija Jakarta pada laga pekan ke-28 BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu 9 Maret 2024. Laga Persib vs Persija akan dimainkan mulai pukul 15.00 WIB, live di Indosiar.
Persib saat ini berada di posisi kedua klasemen BRI Liga 1 dengan 48 poin. Maung Bandung tidak pernah kalah pada lima laga terakhirnya. Pada pekan ke-27 lalu, tim racikan Bojan Hodak menang besar dengan skor 4-0 atas RANS Nusantara FC.
Persija juga menang pada pekan ke-27 lalu, dengan skor 4-1 lawan Dewa United. Kemenangan ini menyudahi hasil negatif Persija, yang kalah tiga laga beruntun. Kini, Persija ada di posisi ke-9 klasemen BRI Liga 1 dengan catatan 35 poin dan masih punya kans lolos ke Championship Series.
Advertisement
Pertemuan antara Persib dan Persija selalu berjalan seru karena ada gengsi yang dipertaruhkan. Pada putaran pertama lalu, Persib mampu menahan imbang Persija dengan skor 1-1. Tertinggal dari gol Marko Simic, Persib menyamakan skor lewat aksi David da Silva.
Perkiraan Susunan Pemain
Persib Bandung (4-3-3): Kevin Mendoza; Henhen Herdiana, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Rezaldi Hehanusa; Marc Klok, Dedi Kusnandar, Stefano Beltrame; Ciro Alves, David da Silva, Edo Febriansah.
Pelatih: Bojan Hodak.
Persija Jakarta (3-5-2): Andritany Ardhiyasa; Muhammad Ferarri, Ondrej Kudela, Rizky Ridho; Rio Fahmi, Maciej Gajos, Resky Fandi, Syahrian Abimanyu, Firza Andika; Ryo Matsumura, Marko Simic.
Pelatih: Thomas Doll.
Head to Head dan Performa
5 pertemuan terakhir
02/09/23 Persija 1 - 1 Persib
31/03/23 Persija 2 - 0 Persib
11/01/23 Persib 1 - 0 Persija
01/03/22 Persija 0 - 2 Persib
20/11/21 Persib 0 - 1 Persija
5 laga terakhir Persib Bandung
18/12/23 Bali United 0 - 0 Persib
04/02/24 Persib 2 - 2 Persis Solo
23/02/24 Barito Putera 1 - 1 Persib
27/02/24 Persib 3 - 0 PSIS Semarang
03/03/24 RANS Nusantara 0 - 4 Persib
5 laga terakhir Persija Jakarta
16/12/23 Persija 1 - 0 PSS Sleman
06/02/24 Borneo 3 - 1 Persija
22/02/24 Persija 0 - 1 Madura United
26/02/24 Arema 3 - 2 Persija
02/03/24 Persija 4 - 1 Dewa United
Prediksi Skor
Persib telah menunjukkan perbaikan yang signifikan. Pada dua laga terakhir, tidak ada gol yang bersarang di gawang Persib. Performa Alberto Rodriguez sebagai bagus. Ini adalah modal apik bagi Persib untuk mendapat tiga poin.
Persija Jakarta mulai mendapat komposisi ideal di lini depan. Marko Simic bangkit dan bikin empat gol dari dua laga terakhir. Simic sendiri pernah memastikan kemenangan Persija atas Persib pada laga BRI Liga 1 2021/2022 lalu.
Prediksi Skor: Persib Bandung 3-2 Persija Jakarta.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Link Streaming
Persib Bandung vs Persija Jakarta
Stadion Si Jalak Harupat
Sabtu, 9 Maret 2024
15.00 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Link streaming: Vidio
Live streaming: Klik tautan ini
*Link streaming laga BRI Liga 1 2023/2024 di Vidio bisa disaksikan dengan cara berlangganan paket Premier Platinum mulai dari Rp39 ribu per bulan.
Klasemen BRI Liga 1 2023/2024
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Radja Nainggolan Ikut Speak Up Soal Kelakuan Wahyudi Hamisi: Dia Tiba-Tiba Menampar Saya Tanpa Sebab
- Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2023/2024
- Pelatih Persebaya Sebut Laga Lawan Borneo FC Sebagai Skandal
- Prediksi BRI Liga 1: Bali United vs PSIS Semarang 8 Maret 2024
- Prediksi BRI Liga 1: Persik Kediri vs RANS Nusantara 8 Maret 2024
- Debut VAR di Sepak Bola Indonesia: Satu Insiden Penalti Dianulir
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 7 Maret 2024 09:39
Laga Persib vs Persija Bakal Kurang Menarik Bila Tanpa Penonton
-
Bola Indonesia 2 Maret 2024 20:59
Hasil BRI Liga 1: Persija Akhirnya Menang, Hajar Dewa United 4-1
-
Bola Indonesia 2 Maret 2024 03:49
Prediksi BRI Liga 1: Persija Jakarta vs Dewa United 2 Maret 2024
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...