Prediksi BRI Liga 1: Dewa United Vs Bali United 8 Desember 2023

Prediksi BRI Liga 1: Dewa United Vs Bali United 8 Desember 2023
Skuat Dewa United merayakan gol Egy Maulana Vikri ke gawang Persik Kediri, Jumat (21/7/2023) (c) Bola.net/Ikhwan Yanuar

Bola.net - Dewa United bakal kedatangan lawan yang sedang menunjukkan sinyal kebangkitan, yakni Bali United. Duel kedua tim pada pekan ke-22 BRI Liga 1 2023/2024 itu akan digelar di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Jumat (8/12).

Di atas kertas, Bali United lebih diunggulkan meraih kemenangan, meski pertandingan digelar di kandang Dewa United. Sebab di tiga pertemuan terakhir kedua tim, Serdadu Tridatu selalu keluar sebagai pemenang.

Bali United juga sedang dalam tren positif setelah meraih tiga kemenangan beruntun atas Madura United (Liga 1), Stallion Laguna (Piala AFC), dan Arema FC (Liga 1). Hasil itu membuat Serdadu Tridatu kembali diperhitungkan sebagai kandidat tim yang lolos ke babak championship series BRI Liga 1 2023/2024.

Sementara itu, Dewa United belum juga tampil konsisten di bawah asuhan Jan Olde Riekerink. Kendati disesaki pemain-pemain bintang, Tangsel Warrior masih tercecer di papan tengah.

Dewa United juga tidak pernah menang dalam lima laga terakhirnya di Liga 1 musim ini. Bahkan, tiga di antaranya berakhir dengan kekalahan.

Namun, Dewa United mendapat kekuatan baru setelah bergabungnya Robi Darwis dengan status pinjaman dari Persib. Kehadiran pemain berusia 20 tahun itu dinilai bisa menambah solid lini tengah Tangsel Warrior.

Dewa United juga membutuhkan kemenangan atas Bali United sebagai pelipur lara usai dibantai Persib 1-5 dua pekan lalu. Jika kembali kalah atau hanya meraih hasil imbang, posisi Tangsel Warriors akan semakin tercecer.

1 dari 4 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Dewa United (4-3-3): Sonny Stevens; Ady Setiawan, Risto Mitrevski, Zaenuri, Alta Ballah; Dimitrios Kolovos, Ricky Kambuaya, Theo Fillo; Egy Maulana Vikri, Majed Osman, Alex Ferreira.

Pelatih: Jan Olde Riekerink.

Bali United (4-3-3): Adilson Maringa; Made Andhika Wijaya, Kadek Arel, Elias Dolah, Ricky Fajrin; Ramdani Lestaluhu, Luthfi Kamal, Eber Bessa; M Rahmat, Irfan Jaya, Jefferson.

Pelatih: Stefano Cugurra Teco.

2 dari 4 halaman

Head to Head dan Performa

Head to Head
• 10/09/2022: Bali United 6-0 Dewa United (Liga 1)
• 22/02/2023: Dewa United 1-2 Bali United (Liga 1)
• 29/07/2023: Bali United 3-1 Dewa United (Liga 1)

5 Laga Terakhir Dewa United
• 28/10/2023: Borneo FC 3-1 Dewa United (Liga 1)
• 02/11/2023: Arema FC 2-1 Dewa United (Liga 1)
• 12/11/2023: Dewa United 1-1 PSM Makassar (Liga 1)
• 26/11/2023: Dewa United 1-5 Persib Bandung (Liga 1)
• 02/12/2023: Persik Kediri 0-0 Dewa United (Liga 1)

5 Laga Terakhir Bali United
• 08/11/2023: Bali United 1-2 Central Coast Mariners FC (Piala AFC)
• 12/11/2023: Bali United 1-2 Borneo FC (Liga 1)
• 23/11/2023: Madura United 1-2 Bali United (Liga 1)
• 29/11/2023: Bali United 5-2 Stallion Laguna FC (Piala AFC)
• 04/12/2023: Bali United 3-2 Arema FC (Liga 1)

3 dari 4 halaman

Prediksi Skor

Bali United lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan. Namun jika lengah, Dewa United bisa saja memutarbalikkan prediksi itu.

Dewa United kerap kebobolan oleh serangan balik cepat, sedangkan Bali United punya pemain-pemain dengan kecepatan luar biasa. Ini bisa dimanfaatkan.

Melihat kondisi kedua tim, sepertinya Bali United akan keluar sebagai pemenang. Skor akhir diprediksi 1-2 untuk Serdadu Tridatu.

4 dari 4 halaman

Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming

Dewa United Vs Bali United
Venue: Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten
Jadwal: Jumat, 8 Desember 2023
Kick off: 15.00 WIB
Siaran langsung: Indosiar
Live streaming: Vidio

(Bola.net/Fitri Apriani)