
Bola.net - - Pertandingan Persebaya kontra Tira Persikabo (Tira Kabo) pada babak delapan besar Piala Presiden 2019 yang disiarkan langsung Indosiar berpotensi mengalami perubahan jam kick off dari pukul 18.30 WIB menjadi pukul 15.30 WIB.
Hal itu berdasarkan surat rekomendasi yang dikeluarkan oleh Polrestabes Surabaya bernomor Rekom/0091/III/YAN.2.1/2019/Intelkam tertanggal 25 Maret 2019 dan beredar di kalangan awak media.
"Disarankan agar waktu pertandingan yang semula pukul 18.30 WIB dimajukan menjadi pukul 15.30 WIB," tulis surat yang didantangani Kasat Intelkam, AKBP. Asmoro.
Advertisement
Dalam surat tersebut dijelaskan, alasan dimajukannya jam kick off karena pihak kepolisian mempertimbangkan keamanan dan ketertiban masyarakat Kota Surabaya menjelang pemilu Tahun 2019.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Sulit Dapat Rekomendasi
Sementara, sebagaimana dilansir laman resmi Persebaya, sebenarnya manajemen Green Force dalam manager meeting sudah menjelaskan sulitnya mendapat rekomendasi bermain malam di Gelora Bung Tomo.
Persebaya akhirnya menyepakati untuk bermain malam karena mendapat garansi dari panpel pusat. Sehingga langsung diamini oleh manajer Persebaya yang kala itu hadir dalam manager meeting.
Dan jika menilik jadwal pertandingan babak delapan besar, hanya laga Persebaya kontra Tira Persikabo yang dijadwalkan pukul 18.30 WIB. Karena tiga partai lainnya digelar pukul 15.30 WIB.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 26 Maret 2019 20:45
Demi Persebaya Lolos, Oktafianus Fernando Kesampingkan Target Pribadi
-
Tim Nasional 26 Maret 2019 17:07
-
Bola Indonesia 26 Maret 2019 17:02
-
Bola Indonesia 26 Maret 2019 05:05
-
Bola Indonesia 26 Maret 2019 03:45
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...