
Bola.net - Persija Jakarta akan berhadapan dengan Borneo FC pada laga lanjutan Grup B Piala Presiden 2022. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (25/6/2022).
Laga ini akan menjadi momentum buat Persija Jakarta untuk meraih kemenangan perdana. Seperti diketahui, Persija menelan dua kekalahan beruntun di Piala Presiden 2022.
Persija memang tidak sepenuhnya menganggap Piala Presiden sebagai prioritas. Buktinya adalah, pelatih Thomas Doll mengambil keputusan untuk menganggap turnamen ini sebagai pramusim sehingga menurunkan pemain muda.
Advertisement
Lantas, siapa saja pemain Persija Jakarta yang bakal merepotkan Borneo FC di Piala Presiden 2022? Berikut ini empat Macan Muda Persija yang bakal menerkam Borneo FC.
Adre Arido Geovani
Adre Arido Geovani merupakan kiper muda Persija Jakarta. Penampilannya sejauh ini memang belum maksimal di Piala Presiden 2022.
Namun, Adre Arido Geovani tak bisa dipandang sebelah mata. Adre tercatat banyak melakukan penyelamatan gemilang saat mengawal gawang Persija.
Laga melawan Borneo FC bisa menjadi ajang pembuktian buat Adre. Ini menjadi kesempatan yang akan membuatnya bisa bersaing di tim utama musim ini di Persija.
Ginanjar Wahyu Ramadhani
Ginanjar Wahyu Ramadhani merupakan penyerang yang tak boleh dipandang sebelah mata. Ginanjar sejauh ini telah diduetkan dengan Rafli Mursalim di lini depan Persija Jakarta.
Ginanjar Wahyu Ramadhani sejauh ini sering mengancam gawang lawan. Meskipun masih muda, pada kenyataannya situasi itu tak membuatnya minder menghadapi tim.
Ginanjar punya kemampuan mencari ruang tembak yang baik. Itu dibuktikan dengan banyaknya peluang yang didapat sejauh ini di Piala Presiden 2022.
Barnabas Sobor
Bicara soal ketajaman, Barnabas Sobor sebenarnya tak perlu diragukan lagi. Barnabas Sobor datang ke Persija Jakarta musim ini dengan memboyong rapor top skorer di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021.
Namun, ketajamannya belum bisa dibuktikan di lini depan Persija Jakarta. Padahal, Barnabas Sobor dikenal sebagai top skorer dengan tembakan yang akurat.
Laga melawan Borneo FC jadi momentum buat Barnabas Sobor unjuk gigi. Gol yang datang nantinya tentu bakal menjadi modal kepercayaan diri baginya dalam melakoni pertandingan musim ini di liga.
Rafli Mursalim
Rafli Mursalim merupakan senjata utama Persija Jakarta. Rafli Mursalim diduetkan dengan Ginanjar di lini depan klub ibu kota pada Piala Presiden 2022.
Rafli Mursalim memang belum pernah mencetak gol di Piala Presiden 2022. Namun, Rafli Mursalim merupakan penyerang dengan naluri mencetak gol yang baik.
Rafli Mursalim mampu mencari ruang tembak dan sering mengancam pertahanan lawan di Piala Presiden 2022. Menarik untuk menantikan Rafli Mursalim pecah telur dengan mencetak gol ke gawang Borneo FC nanti.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Zulfirdaus Harahap
Published: 25/6/2022
Baca Juga:
- Prediksi Piala Presiden 2022: Persija Vs Borneo FC 25 Juni 2022
- Timnas Indonesia U-19 Uji Coba Lawan Persija Besok
- Termasuk Michael Krmencik, Ini Starting XI Termahal Liga 1 2022/2023
- Deretan Gelar dan Prestasi Michael Krmencik, Pengganti Marko Simic di Persija
- Highlights Piala Presiden 2022: RANS Nusantara FC 5-1 Persija Jakarta
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 23 Juni 2022 21:17
-
Open Play 23 Juni 2022 17:10
Highlights Piala Presiden 2022: RANS Nusantara FC 5-1 Persija Jakarta
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...