
Pelatih PSM Makassar, Petar Segrt, tidak ingin memadamkan semangat pemainnya dalam menyongsong kompetisi Indonesian Premier League (IPL) musim ini. Makanya, saat masalah gaji pemain yang belum dibayarkan manajemen, Petar pun kembali turun tangan.
Pemain dan ofisial sudah seharusnya menerima gaji pertama untuk bulan Desember. Tapi, sampai saat ini belum juga diterima. Hal ini membuat para pemain kecewa dan berniat untuk mogok latihan. Padahal, kompetisi tinggal sebulan lagi bergulir.
Pelatih berkebangsaan Kroasia itu kembali menalangi gaji pemain dan ofisial. Petar mengeluarkan uang pribadinya dalam jumlah yang tidak sedikit, sekitar Rp 150 juta dan membayar gaji pemain dan ofisial pada 31 Desember lalu.
Hal ini dilakukan semata karena Petar prihatin dengan kondisi pemain dan ofisial. Ia membayar penuh gaji ofisial seperti masseur (tukang pijat), sopir, bagian perlengkapan, dan medis.
“Saya tahu, mereka membutuhkan uang di malam tahun baru. Makanya, saya membayarkan gaji mereka. Sangat sulit merayakan tahun baru tanpa uang,” jelas Petar.
“Mereka akan mengembalikan uang itu saat menerima gaji pertama nantinya. Saya berharap manajemen bisa segera menyelesaikan masalah ini, supaya pemain terus bersemangat mempersiapkan diri menghadapi kompetisi musim ini,” lanjutnya.
Tapi, tidak semua pemain bersedia menerima talangan gaji dari Petar. Salah satunya adalah Kaharuddin. Pemain asal Kabupaten Pinrang itu mengaku tidak enak hati dengan Petar yang sudah berkali-kali menggunakan uang pribadinya untuk membantu pemain.
"Kebetulan yang saya masih ada jadi saya menolak uang dari coach Petar. Pelatih sudah terlalu sering membantu kami musim lalu,” katanya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 2 Januari 2013 15:21
-
Liga Champions 2 Januari 2013 13:39
-
Bola Indonesia 29 Desember 2012 15:45
-
Bola Indonesia 23 Desember 2012 19:15
-
Bola Indonesia 23 Desember 2012 10:06
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...