Petar: Program Latihan Sudah Siap

Petar: Program Latihan Sudah Siap
Pelatih PSM Makassar, Petar Segrt © Bola-Nda
Bola.net - Masalah kontrak pemain PSM Makassar makin menemui titik terang. Pekan ini, manajemen akan mengontrak pemain yang akan dipertahankan untuk musim depan.

Setelah kontrak pemain diselesaikan, maka latihan perdana sudah bisa dilakukan. Kemungkinan akan dimulai minggu kedua Oktober.

“Program latihan sudah siap, jika besok harus latihan pun saya sudah siap. Tapi, kami masih menunggu karena ada beberapa hal yang mesti dibereskan,” kata pelatih Petar Segrt.

“Masalah kontrak harus diselesaikan terlebih dahulu. Selain itu, mes dan makanan pemain juga harus jelas serta kondisi lapangan latihan belum bisa dipakai latihan,” kata Petar.

PSM biasanya latihan di Lapangan Karebosi. Karena musim kemarau, kondisi tanah mengeras dan jarang dirawat, sehingga rawan menyebabkan cedera. Petar berharap agar lapangan tersebut disiram dengan rutin sehingga tanahnya lebih lembut. Kecuali jika manajemen memiliki lapangan alternative lainnya.  (nda/dzi)