
Bola.net - - Laga Madura United menjamu Semen Padang di pekan ke-11 Liga 1 berjalan antiklimaks. Diprediksi akan berlangsung dengan sengit, Madura United justru mampu meraih kemenangan dengan mudah dan dengan skor yang sangat telak yakni enam gol tanpa balas.
Bermain di Stadion Gelora Bangkalan pada Senin (12/6) malam, Madura United mampu unggul tiga gol pada babak pertama. Peter Odemwingie mencetak dua gol yakni pada menit ke-18 dan 43. Satu gol lain hadir dari aksi Greg Nwokolo.
Di babak pertama ini, Semen Padang nampak bermain di bawah standar permainan terbaiknya. Tidak ada pressing ketat yang biasa diperagakan oleh Rudi dan Vendry Mofu. Serangan sektor sayap dari Irsyad Maulana juga tidak kelihatan.
Permainan Semen Padang tak juga membaik pada babak kedua. Meski sudah memasukkan Riko Simanjuntak, Kabau Sirah masih belum bisa tampil lebih baik. Justru Madura United yang semakin dominan dan bisa mencetak tiga gol tambahan.
Odemwingie mencetak hattrick pada menit ke-63. Gerg Nwokolo menambah golnya di menit 65. Bayu Gatra kemudian menggenapkan kemenangan Laskar Sape Kerap menjadi enam gol usai mampu mencetak gol dari sepakan penalti pada menit 68.
Pesta enam gol ini sekaligus membawa Madura United kini berada di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan 22 poin, unggul dua poin dari PSM Makassar. Hanya saja, PSM masih belum memainkan satu laga di pekan ke-11 melawan Pusamania Borneo FC, Senin (19/6) pekan depan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 11 Juni 2017 16:01
-
Bola Indonesia 8 Juni 2017 23:19
-
Bola Indonesia 7 Juni 2017 18:59
-
Bola Indonesia 7 Juni 2017 16:19
-
Bola Indonesia 5 Juni 2017 21:53
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:21
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:18
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:15
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...