Perwakilan Suporter Indonesia Guruduk Kemenpora

Perwakilan Suporter Indonesia Guruduk Kemenpora
Gatot S Dewa Broto (c) Fitri Apriani
- Perwakilan sejumlah suporter klub-klub Indonesia mendatangi Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Senayan, Jakarta, Senin (15/8). Mereka hadir karena undangan yang diberikan oleh pihak Kemenpora.


17 perwakilan suporter yang terlihat hadir diantaranya Richard Ahmad (The Jakmania), Andi Peci (Bonek), Prapto Koting (Pasopati), Lily (Slemania), Bobby (Basoka), Heru (Bobotoh), Arie Eko (Singa Mania), Paulus (Panser Biru), dan beberapa perwakilan supporter lain. Kedatangan mereka disambut oleh Deputi IV Kemenpora Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga, Gatot S Dewa Broto.


Beberapa butir pembicaraan pun dilakukan oleh kedua belah pihak. Salah satunya terkait gagasan menciptakan perdamaian di antara kelompok suporter.


"Intinya Pemerintah tidak memaksa suporter untuk berdamai. Mereka ingin semua mengalir secara natural karena itu merupakan salah satu bagian dari sepakbola,” ujar Gatot usai pertemuan.


Gatot menambahkan, para pentolan suporter yang hadir berharap pemerintah dapat memperhatikan nasib mereka. Sebab, selama ini suporter dinilai telah termarjinalkan. Rencananya, jika program perdamaian antar suporter terwujud, pihak Kemenpora akan menemani kelompok suporter untuk menemui PSSI dan pihak kepolisian.


"Setiap ada konflik suporter selalu tersingkirkan. Semoga apa yang disuarakan suporter bisa didengar PSSI. Soal sarasehan suporter kemungkinan diselenggarakan September,” pungkasnya. [initial]


 (fit/asa)