
Bola.net - - Persebaya Surabaya kembali menggelar latihan untuk persiapan menghadapi Tira Persikabo pada babak delapan besar Piala Indonesia 2019 yang disiarkan Indosiar. Green Force berlatih di Lapangan Mapolda Jawa Timur, Senin (25/03).
Menurut pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman, dengan sisa waktu yang semakin mepet, intensitas latihan akan semakin naik. Bahkan, programnya mulai menyentuh taktikal.
"Latihan hari ini, kami menyisakan empat latihan lagi, Senin, Selasa, Rabu, Kamis. Hari ini dan besok intensitasnya pasti agak di atas," kata Djanur kepada awak media usai latihan.
Advertisement
"Tapi karena tidak ada waktu lagi, sudah juga menyentuh taktikal," imbuh mantan juru taktik Persib Bandung ini.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Latihan Tertutup
Karena sudah menyentuh taktikal, Djanur mengatakan bahwa Persebaya akan lebih sering melakukan latihan tertutup. Sehingga, secara khusus ia meminta maaf kepada awak media.
"Jadi mohon maaf kalau agak tertutup latihan. Karena memang pertimbangannya itu," arsitek asal Majalengka ini menambahkan.
Sesi latihan tertutup sudah dilakukan dalam beberapa kesempatan terakhir. Termasuk pada latihan di Lapangan Polda Jatim yang baru terbuka untuk awak media setelah latihan berakhir.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 23 Maret 2019 20:43
-
Bola Indonesia 23 Maret 2019 20:38
-
Bola Indonesia 23 Maret 2019 01:10
Manuchekhr Dzhalilov Alami Benturan, Pelatih Persebaya Tak Khawatir
-
Bola Indonesia 22 Maret 2019 23:41
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...