Persiwa Fokus Benahi Barisan Pertahanan

Persiwa Fokus Benahi Barisan Pertahanan
Persiwa © LigaIndonesia.co.id
Bola.net - Persiwa Wamena bakal fokus membenahi lini pertahanan yang dinilai tidak tampil solid di laga terakhir melawan Persidafon. Akibat kurang padu barisan pertahanan, Persiwa harus menyerah dari tuan rumah Persidafon Dafonsoro dengan skor 3-1 di Stadion Bas Jouwe Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, Senin (18/2).

"Saya kira yang paling penting itu di sistem pertahanan, jadi hal itu yang akan diperhatikan," ucap pelatih Persiwa Subangkit seperti dilansir Antara.

Pada kesempatan itu Subangkit tidak menjelaskan tentang bagaimana ia akan membenahi lini pertahanan Persiwa Wamena. Hingga laga ke-6, tim kebanggaan warga Wamena, Jayawijaya itu telah kebobolan 13 gol dan menghasilkan delapan gol.

Tim itu, di posisi kedua terbanyak di Liga Super Indonesia yang kemasukan gol, setelah Persija Jakarta dengan kemasukan 14 gol. Ia mengatakan pada laga berikutnya, saat bertandang di markas Dewa Laut, pihaknya menargetkan tidak kehilangan poin lagi sehingga bisa mendongkrak posisi Persiwa di klasemen sementara ISL.

"Yah paling tidak, kita tidak kehilangan poin saat dijamu Persiram di Wombik, Sorong, Papua Barat," katanya.

Saat ini, Persiwa Wamena di posisi 14 klasemen sementara Liga Super Indonesia dengan poin tetap enam dari enam kali berlaga, dengan dua kali menang, dan empat kali kalah. Pada laga berikutnya, Persiwa akan dijamu Persiram Raja Ampat. (ant/mac)