
Bola.net - Ketua umum Persipura Jayapura Behnur Tommy Mano optimis bisa merebut poin saat bertandang ke markas Arema di Malang, Jawa Timur pada putaran kedua nanti.
"Kami yakin bisa menang saat lawan Arema di Malang, asalkan tidak terganggu dengan masalah non teknis seperti keberpihakan wasit dan sikap penonton yang santun," ucap Benhur seperti dilansir Antara.
Benhur sampaikan bahwa saat melawan Arema nanti, dipastikan akan disaksikan oleh pendukung tuan rumah yang terkenal fanatik dan pertandingan tersebut akan sarat emosi dan strategi. "Semoga di pertandingan itu wasit bersikap netral dan penonton juga demikian. Karena pertandingan itu merupakan pertandingan yang terbilang sarat strategi dan emosi," katanya.
Sementara itu terkait penunjukan Rudy Maswi sebagai Manajer Timnas, Benhur katakan dalam waktu dekat ini juga pihaknya akan menjadwalkan untuk bertemu dengan BTN dan pengelola Liga Indonesia.
"Kalau masalah itu, kami akan bertemu dengan Pak La Nyalla dan Djoko Driyono. Dan yang pastinya baik Pak Rudy dan Jacksen tenaganya masih sangat dibutuhkan Persipura untuk merengkuh juara musim ini," katanya.
Persipura Jayapura menutup putaran pertama Indonesia Super League dengan finis di urutan pertama berkat raihan 41 poin. Di pertandingan terakhir saat menjamu anak asuh Rahmad Darmawan, Arema berakhir imbang 1-1 di stadion Mandala, Kota Jayapura. (ant/mac)
"Kami yakin bisa menang saat lawan Arema di Malang, asalkan tidak terganggu dengan masalah non teknis seperti keberpihakan wasit dan sikap penonton yang santun," ucap Benhur seperti dilansir Antara.
Benhur sampaikan bahwa saat melawan Arema nanti, dipastikan akan disaksikan oleh pendukung tuan rumah yang terkenal fanatik dan pertandingan tersebut akan sarat emosi dan strategi. "Semoga di pertandingan itu wasit bersikap netral dan penonton juga demikian. Karena pertandingan itu merupakan pertandingan yang terbilang sarat strategi dan emosi," katanya.
Sementara itu terkait penunjukan Rudy Maswi sebagai Manajer Timnas, Benhur katakan dalam waktu dekat ini juga pihaknya akan menjadwalkan untuk bertemu dengan BTN dan pengelola Liga Indonesia.
"Kalau masalah itu, kami akan bertemu dengan Pak La Nyalla dan Djoko Driyono. Dan yang pastinya baik Pak Rudy dan Jacksen tenaganya masih sangat dibutuhkan Persipura untuk merengkuh juara musim ini," katanya.
Persipura Jayapura menutup putaran pertama Indonesia Super League dengan finis di urutan pertama berkat raihan 41 poin. Di pertandingan terakhir saat menjamu anak asuh Rahmad Darmawan, Arema berakhir imbang 1-1 di stadion Mandala, Kota Jayapura. (ant/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 8 Mei 2013 20:20
-
Bola Indonesia 8 Mei 2013 15:35
-
Bola Indonesia 7 Mei 2013 21:55
-
Bola Indonesia 7 Mei 2013 19:44
-
Bola Indonesia 7 Mei 2013 18:33
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:45
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 13:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...