Persipura Tak Siapkan Strategi Khusus Jamu Arema

Persipura Tak Siapkan Strategi Khusus Jamu Arema
Wanderley Junior (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Persipura Jayapura dipastikan bakal tetap bermain sesuai ciri khas mereka kala menjamu Arema FC. Mutiara Hitam -julukan Persipura- mengaku tak menyiapkan strategi khusus untuk menyambut tim tamu pada laga lanjutan Liga 1 tersebut.

"Strategi kami tetap. Tak ada yang berubah," ujar Pelatih Persipura, Wanderley Junior, pada .

"Kami tetap akan menyerang demi meraih kemenangan," sambungnya.

Namun, kendati mengaku akan tampil menyerang, Wanderley menegaskan tak akan menyerang dengan sporadis. Menurutnya, Persipura akan bermain. sabar dalam membongkar pertahanan Arema.

"Kami juga bakal berkonsentrasi penuh sampai pertandingan usai," tuturnya.

Arema FC bakal menghadapi Persipura Jayapura pada laga pekan ke-32 Liga1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Mandala Jayapura, Minggu .

Pada laga ini, Persipura dipastikan bakal habis-habisan menggempur pertahanan Arema. Pasalnya, Mutiara Hitam -julukan Persipura- berambisi meraih kemenangan demi menjaga asa mereka menjadi juara kompetisi ini.

Lebih lanjut, Wanderley menilai -kendati dengan kondisinya saat ini, yang terseok di papan tengah- Arema tetaplah tim besar. Mereka memiliki reputasi sebagai salah satu tim berprestasi di Indonesia.

"Namun, saat ini kami harus mengalahkan mereka. Kami masih memiliki tujuan dan masih berpeluang meraih gelar juara," tandasnya.(den/dzi)