
"Kami gembira sekali dengan kembali hadirnya Boaz di klub ini. Ia adalah pemain yang secara teknis tak perlu lagi diragukan kapabilitasnya," ujar Pelatih Persipura Jayapura, Jafri Sastra, pada .
"Kami harap kehadirannya menambah kekuatan kami," sambungnya.
Sebelumnya, Boaz akhirnya memutuskan pulang ke Persipura Jayapura usai bertualang di Liga Timor Leste bersama Carsae FC. Perjalanan Boaz bersama Carsae hanya berlangsung selama dua bulan karena pemain berusia 30 tahun ini kesulitan mendapat izin kerja di sana.
Boaz sendiri, menurut Jafri Sastra, telah bergabung dengan tim sejak Jumat (08/04) lalu.
Sementara itu, selain kemampuan teknisnya, Jafri menilai Boaz juga memiliki kelebihan lain. Sebagai pemain senior, langganan Timnas Indonesia ini juga mampu memotivasi rekan-rekannya.
"Skuat kami juga didominasi pemain muda. Sosok pemain senior seperti Boaz bisa jadi motivator bagi para pemain muda ini," tutur Jafri.
"Ia juga bisa membimbing pemain muda agar bisa berkembang lebih baik lagi," tandasnya. (den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 7 April 2016 13:37
-
Bola Indonesia 7 April 2016 12:34
-
Bola Indonesia 1 April 2016 20:21
-
Bola Indonesia 28 Maret 2016 16:53
-
Bola Indonesia 28 Maret 2016 06:47
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...