Persipura Jayapura vs Semen Padang, Mencari Momentum Kebangkitan

Persipura Jayapura vs Semen Padang, Mencari Momentum Kebangkitan
Persipura Jayapura vs Semen Padang (c) Bola.net

Bola.net - Persipura Jayapura akan menjamu Semen Padang pada pekan ke-6 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Jumat (28/6). Kedua tim sama-sama mencari momentum kebangkitan untuk segera keluar dari periode kelam.

Persipura dan Semen Padang sama-sama mengawali kiprah mereka di Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar dengan cara yang kurang ideal. Mereka masing-masing baru mengumpulkan dua poin dari empat pertandingan yang sudah dimainkan.

Persipura dan Semen Padang sama-sama hanya meraih dua hasil imbang, sudah dua kali menelan kekalahan, serta belum sekali pun mengecap manisnya kemenangan. Saat ini, mereka masih tertahan di papan bawah.

Pasukan Luciano Leandro memang tak banyak melakukan perubahan pada materi pemainnya. Persipura mendatangkan Ander Ribeiro, Ibrahim Conteh, Mamadou Samassa, dan Oh In-kyun. Namun pemain-pemain asing itu belum mampu menyatu dengan pemain lokal. Hal itulah yang membuat kontribusi mereka belum terlalu terlihat.

Hasil pertandingan Persipura:

  • Persib vs Persipura 3-0
  • Persela vs Persipura 2-2
  • Persipura vs PSS Sleman 1-1
  • Tira Persikabo vs Persipura 2-1.

Situasi serupa juga dialami oleh Semen Padang.

Scroll terus ke bawah.

1 dari 1 halaman

Start Buruk Klub Promosi

Start Buruk Klub Promosi

Tim Semen Padang 2019 (c) Bola.com/Arya Sikumbang

Sebagai klub promosi, Semen Padang mengawali kiprah dengan mengecewakan. Ini cukup berbeda dibandingkan dua klub promosi lainnya, PSS Sleman dan Kalteng Putra, yang terlihat lebih sanggup bersaing di Shopee Liga 1 2019.

Hasil pertandingan Semen Padang:

PSM vs Semen Padang 1-0

PSS vs Semen Padang 1-1

Semen Padang vs Persib 0-0

Semen Padang vs Badak Lampung FC 1-2.

Semen Padang sejatinya memiliki pemain-pemain berkualitas di segala lini. Di lini belakang ada Shukurali Pulatov (Uzbekistan), di lini tengah ada Jose Sardon (Argentina), dan di lini depan ada Karl Max Barthelemy (Chad).

Namun pasukan Syafrianto Rusli kerap melakukan kesalahan-kesalahan tak perlu yang berhasil dimanfaatkan lawan. Itu salah satunya terlihat ketika mereka dikalahkan Perseru Badak Lampung FC 1-2 di pekan ke-5.

Empat laga tanpa kemenangan seharusnya sudah lebih dari cukup bagi mereka. Bentrokan di Stadion Mandala nanti pun bakal menjadi ajang bagi Persipura dan Semen Padang untuk mencari momentum kebangkitan.

Sumber: Bola.com