Persipura Jayapura Semakin Kokoh di Puncak

Persipura Jayapura Semakin Kokoh di Puncak
Persipura kandaskan Sriwijaya FC (c) ligaindonesia
Bola.net - Persipura Jayapura terus menjauh dari kejaran pesaingnya di klasemen pasca menumbangkan Sriwijaya FC tiga gol tanpa balas, di Stadion Mandala Jayapura, Senin (27/5) sore.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Persipura tampil dominan di awal-awal babak pertama. Beberapa peluang berhasil diciptakan melalui Ian Louis Kabes, Ruben Sanadi, Boaz Solossa hingga Zah Rahan masih belum mampu menemui sasaran.

Sementara itu, Sriwijaya juga tak tinggal diam. Tantan, Boakay Edi Foday dan Herman Dzumafo bergiliran memberikan ancaman ke pertahanan tuan rumah.

Pada menit ke-26, kubu tuan rumah bersorak. Sebuah serangan kilat yang dibangun Mutiara Hitam mampu diselesaikan dengan baik oleh Boaz Solossa menjadi gol.

Di akhir babak pertama tuan rumah sebenarnya memiliki kesempatan untuk menggandakan keunggulan. Sayang tendangan penalti Boaz Solossa melambung tipis di atas mistar gawang Ferry Rotinsulu.

Tertinggal di babak pertama, Sriwijaya FC mencoba bangkit di babak kedua. Namun justru tuan rumah yang kembali mencetak gol. Kali ini giliran Patrich Wanggai yang mencatatkan namanya di papan skor usai menyelesaikan umpan dari sisi kanan Sriwijaya FC dengan tendangan keras menyusur tanah paa menit ke-76.

Tak puas hanya dua gol, Mutiara Hitam memastikan kemenangannya melalui gol ketiga dari Zah Rahan pada menit ke-83. Skor 3-0 untuk kemenangan tuan rumah pun bertahan hingga pertandingan usai.

Dengan hasil tersebut, Persipura semakin kokoh di puncak klasemen dengan 51 poin dari 21 pertandingan. Sementara Sriwijaya berada di peringkat ketiga dengan raihan 42 poin. (ant/dzi)