Persipura Jayapura Benahi Komunikasi Antar Pemain

Persipura Jayapura Benahi Komunikasi Antar Pemain
Wanderley Junior (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Persipura Jayapura terus berbenah diri jelang laga kontra Persiba Balikpapan. Mutiara Hitam, julukan Persipura, fokus membenahi komunikasi antar pemain mereka jelang pertandingan lanjutan Liga 1 ini.

"Kami coba untuk membenahi komunikasi antar pemain dalam pertandingan pekan ini," ujar Pelatih Persipura Jayapura, Wanderley Junior, pada .

"Sementara, untuk sektor penyerangan, saya serahkan pada pemain untuk mengambil keputusan, sesuai dengan yang mereka pikir terbaik bagi tim," sambungnya.

Menurut Wanderley, tak banyak yang akan dibenahi pada pertandingan ini. Pelatih asal Brasil ini pun menyebut timnya tak akan banyak mengubah pola bermain mereka pada pertandingan ini.

"Kami akan main seperti biasa, berupaya mencari kemenangan dari awal sampai akhir pertandingan. Namun, kami juga akan lebih disiplin dalam bermain," tuturnya

Persipura Jayapura akan menghadapi Persiba Balikpapan dalam laga pekan ke-24 Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Mandala Jayapura, Minggu mendatang.

Pada pertandingan sebelumnya, Mutiara Hitam harus menelan kekalahan kala berjamu ke kandang Bhayangkara FC. Dalam laga yang dihelat di Stadion Patriot Bekasi ini, mereka kalah dengan skor 1-2.

Sementara itu, jelang pertandingan ini, Persipura masih menantikan kabar ihwal kondisi dua pemainnya Imanuel Wanggai dan Addison Alves. Dua pemain ini sebelumnya mengalami cedera paha dan harus menjalani sesi terapi.

"Setiap hari mereka melakukan fisioterapi. Kalau mungkin, mereka akan bisa dimainkan pada pertandingan nanti," tandas Wanderley.(den/dzi)