Persipura Andalkan Pemain Muda Hadapi PSAP

Persipura Andalkan Pemain Muda Hadapi PSAP
Persipura tak akan menyerah hingga musim berakhir (c) Bola-Fajar
Bola.net - Persipura Jayapura sebagai tuan rumah akan mengoptimalkan pemain-pemain muda saat menjamu PSAP Sigli di Stadion Mandala Jayapura, Kamis petang.

Asisten Pelatih Persipura, Mettu Duaramury mengatakan, strategi yang digunakan kurang lebih sama dengan saat melawan PSMS Medan dengan memberikan kesempatan para pemain muda untuk berlaga.

"Semua pemain sudah siap untuk memenangkan laga melawan PSAP Sigli, karena sisa pertandingan ke depan sangat penting bagi tim."

Mettu sendiri menegaskan bahwa Mutiara Hitam harus meraih kemenangan, karena hal tersebut akan membuat peluang mereka mempertahankan gelar juara tetap terbuka meski sedikit sulit.

Persipura hingga pertandingan ke-28 menempati posisi kedua klasemen sementara dengan 55 poin di bawah Sriwijaya FC dengan 27 pertandingan mengoleksi 64 poin.

"Untuk bisa memenangkan kompetisi kami menargetkan meraih poin penuh di enam laga sisa, dengan harapan Sriwijaya FC kalah di tiga pertandingan sisa mereka," ujar Mettu. (ant/end)