Persipasi vs PSGC, Laga Home Rasa Away

Persipasi vs PSGC, Laga Home Rasa Away
Pelatih Persipasi, Warta Kusuma. (c) Eggi Paksha
Bola.net - Tidak sepenuh hati dalam menjalani lanjutan kompetisi Divisi Utama musim ini, kembali dirasakan Persipasi Bekasi. Padahal, klub berjuluk Laskar Patriot tersebut harus meladeni PSGC Ciamis di Stadion Persikabo Kabupaten Bogor, Cibinong, Sabtu (3/5) petang.

"Bermain home, tapi rasanya away. Sebab, kami tidak mendapatkan keuntungan apapun. Kami tidak memperoleh dukungan dari para suporter dan masyarakat Bekasi karena harus tampil di luar Bekasi," terang Pelatih Persipasi Bekasi, Warta Kusuma.

"Selain itu, kami juga belum mendapatkan kepastian kontrak. Entah kapan kami akan dibayar. Sebenarnya saya sudah tidak ingin bertanding, tapi khawatir Persipasi terdegradasi," keluhnya.

Dilanjutkannya, semua pemain dalam kondisi prima untuk ditampilkan lawan PSGC. Sehingga, bisa menurunkan kekuatan utama. "Stephen Nagbe Mennoch yang sempat menerima kartu merah dalam laga sebelumnya, kini sudah bisa main. Kami berharap bisa kembali meraih kemenangan," imbuhnya.

Pada laga terakhir, Laskar Patriot menuai kemenangan dari Persipon Pontianak dengan skor 3-2, di Stadion Sultan Syarif Abdurrahman, Pontianak, Sabtu (26/4) Tiga gol Persipasi diborong Agus Salim pada menit ke-16, 27 dan 80. Sedangkan gol Persipon dicetak Hengky Pratama (13') dan Lutfan Dhuhink (53').

Persipasi kini berada di posisi ke-5 dengan 4 poin (sudah termasuk pengurangan poin dari Komisi Disiplin PSSI) hasil dari dua kali menang, satu seri dan satu kalah (WO) lawan Persikab Kabupaten Bandung. (esa/row)