
Bola.net - Persipasi Bekasi akan menjamu Persires dalam lanjutan kompetisi Divisi Utama musim ini, di Stadion Soemantri Brojonegoro, Jakarta, Jumat (18/4) petang. Laga tersebut sebagai konsekuensi lantaran Persipasi tidak dapat menggelar laga home di Stadion Patriot, Kota Bekasi.
Bakal bertandingnya Stephen Mennoch dan kawan-kawan menjadi pembuktian jika Persipasi belum dibubarkan. Di tengah kesulitan, manajemen tetap menggelorakan semangat guna tampil maksimal.
"Sejak awal, saya katakan jika Persipasi hanya dibubarkan bersyarat. Artinya, jika masih ada pihak yang mendukung saya, maka Persipasi jalan terus," ungkap Ketua Umum Persipasi Bekasi, Kartono Yulianto.
"Seperti yang pernah saya katakan juga, jika petisi dukungan menembus 1000, Persipasi tetap berlaga dengan segala kondisi yang ada. Saya juga salut dengan dukungan para suporter yang melakukan aksi nyata seperti demo dan lain-lainnya. Sebab, dukungan tidak hanya sebatas kata-kata, melainkan harus dengan perbuatan," sambungnya.
Petisi yang dimaksud Yulianto, yakni berisi tuntutan kepada Walikota Bekasi Rahmat Effendi supaya memberikan izin pada Persipasi untuk berlaga di Stadion Patriot. Apalagi, larangan yang dilakukan tidak memiliki dasar yang kuat.
Penggunaan Stadion Soemantri Brojonegoro, diakui Yulianto, sudah mendapatkan persetujuan dari PT Liga Indonesia. Semula, pihaknya mengajukan dua lokasi stadion. Masing-masing yakni, Stadion Soemantri Brojonegoro dan GOR Ciracas, Jakarta timur.
"Setelah manajer menghadap PT LI, yang disetujui justru Stadion Soemantri Brojonegoro. Kemudian, kami langsung melakukan MoU dengan pihak Stadion Soemantri. Akhirnya, izin pun sudah didapat." pungkasnya. [initial]
(esa/pra)
Bakal bertandingnya Stephen Mennoch dan kawan-kawan menjadi pembuktian jika Persipasi belum dibubarkan. Di tengah kesulitan, manajemen tetap menggelorakan semangat guna tampil maksimal.
"Sejak awal, saya katakan jika Persipasi hanya dibubarkan bersyarat. Artinya, jika masih ada pihak yang mendukung saya, maka Persipasi jalan terus," ungkap Ketua Umum Persipasi Bekasi, Kartono Yulianto.
"Seperti yang pernah saya katakan juga, jika petisi dukungan menembus 1000, Persipasi tetap berlaga dengan segala kondisi yang ada. Saya juga salut dengan dukungan para suporter yang melakukan aksi nyata seperti demo dan lain-lainnya. Sebab, dukungan tidak hanya sebatas kata-kata, melainkan harus dengan perbuatan," sambungnya.
Petisi yang dimaksud Yulianto, yakni berisi tuntutan kepada Walikota Bekasi Rahmat Effendi supaya memberikan izin pada Persipasi untuk berlaga di Stadion Patriot. Apalagi, larangan yang dilakukan tidak memiliki dasar yang kuat.
Penggunaan Stadion Soemantri Brojonegoro, diakui Yulianto, sudah mendapatkan persetujuan dari PT Liga Indonesia. Semula, pihaknya mengajukan dua lokasi stadion. Masing-masing yakni, Stadion Soemantri Brojonegoro dan GOR Ciracas, Jakarta timur.
"Setelah manajer menghadap PT LI, yang disetujui justru Stadion Soemantri Brojonegoro. Kemudian, kami langsung melakukan MoU dengan pihak Stadion Soemantri. Akhirnya, izin pun sudah didapat." pungkasnya. [initial]
Jangan Lewatkan!
- Terusir Dari Bekasi, Persipasi Siap Gelar Laga di GOR Soemantri
- Persipasi Ditinggal Kabur Lima Pemain
- Riono Asnan: Kali Ini Deltras Harus Menang
- Batal Gelar Laga Perdana, Persipasi Alami Kerugian Rp12 Miliar
- Persitara Akui Pertandingan Pertama Sulit Diduga
- Pelatih Persis Puji Permainan PPSM
- Sayangkan Kericuhan di Manahan, PPSM Bakal Lapor ke Komdis PSSI
- 'Persipasi Bubar Bersyarat'
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 16 April 2014 19:07
Batal Gelar Laga Perdana, Persipasi Alami Kerugian Rp12 Miliar
-
Bola Indonesia 16 April 2014 10:44
-
Bola Indonesia 16 April 2014 10:32
-
Bola Indonesia 16 April 2014 10:22
Sayangkan Kericuhan di Manahan, PPSM Bakal Lapor ke Komdis PSSI
-
Bola Indonesia 16 April 2014 10:16
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...