
Bola.net - Setelah tampil di ajang pramusim SCM Cup 2015, Persija Jakarta kembali menjalani laga uji coba. Yakni, dengan menghadapi juara Liga Utama Jepang atau J-League 1, Gamba Osaka, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (24/1).
Asisten pelatih Persija, Satya Bagdja, menerangkan jika pertandingan tersebut menjadi kesempatan yang sangat penting. Sebab, bisa membantu melihat perkembangan performa para pemain ketika menghadapi tim dengan level yang lebih tinggi.
"Ini merupakan kesempatan yang bagus bagi para pemain dalam melawan tim yang masuk Liga Champion Asia. Ini kesempatan mahal dan susah didapatkan. Kami bisa mengukur sampai di mana level kami. Sebelumnya, kami beruji coba melawan tim dengan level setara dan selanjutnya menghadapi tim yang kelasnya lebih tinggi," ujar Satya Bagdja.
Masih dikatakan Satya Bagdja, Gamba Osaka punya kualitas pemain yang sangat mumpuni. Diakuinya, pernah melihat bagaimana Gamba Osaka bermain.
Yakni, ketika masih menangani Sriwijaya FC bersama Rahmad Darmawan. Saat itu, dalam pertandingan Liga Champion Asia, Gamba Osaka mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 3-0.
"Mereka memang tidak akan turun dengan skuad terbaik, karena ada beberapa pemain yang tidak main akibat memperkuat Timnas Jepang. Tapi, mereka tetap tim yang luar biasa. Waktu di Palembang, SFC bisa menahan sampai menit ke-70, namun di 20 menit terakhir kebobolan dan kalah 0-3," tuntasnya. [initial]
(esa/pra)
Asisten pelatih Persija, Satya Bagdja, menerangkan jika pertandingan tersebut menjadi kesempatan yang sangat penting. Sebab, bisa membantu melihat perkembangan performa para pemain ketika menghadapi tim dengan level yang lebih tinggi.
"Ini merupakan kesempatan yang bagus bagi para pemain dalam melawan tim yang masuk Liga Champion Asia. Ini kesempatan mahal dan susah didapatkan. Kami bisa mengukur sampai di mana level kami. Sebelumnya, kami beruji coba melawan tim dengan level setara dan selanjutnya menghadapi tim yang kelasnya lebih tinggi," ujar Satya Bagdja.
Masih dikatakan Satya Bagdja, Gamba Osaka punya kualitas pemain yang sangat mumpuni. Diakuinya, pernah melihat bagaimana Gamba Osaka bermain.
Yakni, ketika masih menangani Sriwijaya FC bersama Rahmad Darmawan. Saat itu, dalam pertandingan Liga Champion Asia, Gamba Osaka mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor 3-0.
"Mereka memang tidak akan turun dengan skuad terbaik, karena ada beberapa pemain yang tidak main akibat memperkuat Timnas Jepang. Tapi, mereka tetap tim yang luar biasa. Waktu di Palembang, SFC bisa menahan sampai menit ke-70, namun di 20 menit terakhir kebobolan dan kalah 0-3," tuntasnya. [initial]
Jangan Lewatkan!
- Ingin Tampil Lawan Gamba Osaka, Greg Tunggu Arahan RD
- Stefano Tegaskan Siap Main Penuh Lawan Gamba Osaka
- Stefano Lilipaly Pelajari Bahasa Indonesia dari Sang Kekasih
- PT LI Desak Persija Lunasi Utang Sebelum 31 Januari
- RD Mulai Yakin dengan Ketajaman Kabaev
- Jamu Gamba Osaka, Persija Janji Turunkan Skuat Terbaik
Advertisement
Berita Terkait
-
Galeri 22 Januari 2015 22:01
-
Galeri 22 Januari 2015 21:05
-
Bola Indonesia 22 Januari 2015 20:48
PSSI Paparkan Kronologi Tinggalkan Kemenpora dan Tim Sembilan
-
Bola Indonesia 22 Januari 2015 19:59
-
Bola Indonesia 22 Januari 2015 19:53
Djohar Arifin Ungkap Alasan Kembali Calonkan Diri Jadi Ketum PSSI
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...