
Bola.net - - Persija Jakarta ternyata sempat berusaha meminang Roberto Carlos Mario Gomez sebelum pelatih asal Argentina itu berlabuh ke Persib Bandung. Informasi tersebut terkuak dari pernyataan Asisten Mario Gomez, Fernando Gaston Soler.
Persib sudah memperkenalkan Mario Gomez sebagai pelatih anyar kepada para pendukung Maung Bandung, Bobotoh. Acara perkenalan itu digelar di Stadion Sidolig, Bandung, Jawa Barat, Minggu .
"Sebelum masuk ke Persib ada enam tim yang mau dia. Kalian pasti sudah tahu ada dua tawaran kontrak dari dua tim besar, ada Persija sama Bandung," ungkap Soler.
Dalam kesempatan tersebut, Soler memaparkan alasan mengapa Gomez memilihnya menjadi asisten di Persib. Diterangkannya, pelatih berusia 60 tahun itu butuh asisten yang sudah mengenal karakter sepakbola di Tanah Air.
"Dia bicara sama saya dan pilih kontrak saya karena dia belum tahu sepakbola Indonesia. Jadi dia pilih saya," tuturnya.
Soler memang sudah sangat familiar dengan sepakbola Indonesia. Sebab, dia sebelumnya pernah bermain untuk beberapa klub di Indonesia, diantaranya Persipura Jayapura (2004), Persibom Bolaang Mongondow (2005), Real Mataram FC (2011), Persis Solo (2012/2013), Persebaya Surabaya (2012/2013), dan Persiba Balikpapan (2014).(fit/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 8 Desember 2017 19:01
-
Bola Indonesia 8 Desember 2017 16:03
-
Bola Indonesia 8 Desember 2017 15:00
Pemain Incaran Persija Felipe Melo Pernah Libas Messi dan Ronaldo
-
Asia 7 Desember 2017 15:53
Berikut Jadwal Pertandingan Persija Jakarta di Piala AFC 2018
-
Asia 6 Desember 2017 15:03
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...