
Bola.net - Kebersamaan Persija Jakarta dan Silvio Escobar berakhir sudah. Pesepakbola asal Paraguay itu bakal dilepas tim ibu kota ke kontestan Liga 2 2019, Mitra Kukar.
Sebelumnya, pemain yang berposisi sebagai striker itu dipinjamkan Persija ke PSIS Semarang dengan durasi setengah musim. Namun setelah masa peminjaman berakhir, Persija tak bisa memakai jasa Escobar lantaran slot pemain asing telah penuh.
“Kami melepas Escobar ke Mitra Kukar secara permanen bukan dengan status pinjaman,” ujar Chief Executive Officer (CEO) Persija, Ferry Paulus.
Advertisement
Selama memperkuat PSIS, Escobar minim gol. Dari 13 laga yang dijalani, dia hanya mampu membukukan dua gol.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Naturalisasi Belum Selesai
Bersama Mitra Kukar, Escobar belum bisa dimainkan. Sebab, Naga Mekes belum dapat mendaftarkan mantan pemain Perseru Serui itu karena naturalisasinya belum rampung.
“Escobar kabarnya masih terkendala status verifikasinya di Mitra Kukar oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) karena statusnya masih pemain asing,” tutur Ferry.
“Sampai hari ini, yang dimintakan Mitra Kukar ke Escobar masih belum selesai. Masih menunggu surat naturalisasinya. Jadi, Escobar masih menggantung di Mitra Kukar,” imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 27 Agustus 2019 13:37
-
Bola Indonesia 26 Juni 2019 11:36
Mitra Kukar vs PSIM, Raphael Maitimo Siap Kalahkan Sang Mantan
-
Bola Indonesia 9 Mei 2019 20:14
-
Bola Indonesia 14 Maret 2019 22:34
Atep Pergi Umroh Ketika Mitra Kukar Takluk dari Semen Padang
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:27
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:58
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...