Persija Kandas dari Dewa United Plus 4 Laga Gagal Menang, Thomas Doll Belum Mau Pikirkan Partai Kontra Persib

Persija Kandas dari Dewa United Plus 4 Laga Gagal Menang, Thomas Doll Belum Mau Pikirkan Partai Kontra Persib
Suporter Persija Jakarta (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Keterpurukan Persija Jakarta di BRI Liga 1 2023/2024 belum usai. Terbaru, Macan Kemayoran terkapar di hadapan Dewa United.

Persija ditaklukan tuan rumah Dewa United di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, pada Jumat (25/8) malam WIB, dengan skor 0-2 dalam laga pekan ke-10 BRI Liga 1 2023/2024.

Gol-gol kemenangan Dewa United semuanya tercipta pada babak kedua, masing-masing via Dimitrios Kolovos (60') dan Septian Bagaskara (90'+5).

Paceklik kemenangan Persija pun memanjang menjadi empat pertandingan berturut-turut. Macan Kemayoran sebelumnya diimbangi Arema FC 2-2, kalah 0-2 dari Madura United, dan bermain seri 1-1 kontra Borneo FC.

Terdekat, Persija telah ditunggu partai seru penuh gengsi kontra musuh bebuyutannya, Persib Bandung, di pekan ke-11. Laga ini dijadwalkan digelar pada 2 September 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.

1 dari 2 halaman

Komentar Thomas Doll

Komentar Thomas Doll

Thomas Doll ketika memimpin sesi latihan Persija Jakarta (c) Muhammad Iqbal Ichsan

"Belum waktunya untuk memikirkan Persib. Kami baru selesai melawan Dewa United," ujar pelatih Persija, Thomas Doll.

"Yang pasti, kami sudah menyiapkan yang terbaik, tapi hasilnya kurang bagus. Saya akan berbicara pemain secara jelas."

"Terlalu banyak kesalahan teknis dan keputusan. Kami bermain bagus di babak pertama, namun tidak di babak kedua. Saya mau bangkit di persiapan berikutnya."

"Kami punya PR di lini depan. Ada kesempatan cetak gol, tapi kehilangan sesuatu di depan. Akhir-akhir ini, kami main dengan dua gelandang di depan. Untuk dua hari, saya akan liburkan untuk jernihkan pemain," imbuh Thomas Doll.

Sementara itu, Persib baru akan bertanding pada pekan ke-10 pada Sabtu (26/8) pukul 19.00 WIB di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Maung Bandung bakal menjamu RANS Nusantara FC.

(Bola.net/Fitri Apriani)