Persija Jamu Kalteng Putra di Stadion Madya

Persija Jamu Kalteng Putra di Stadion Madya
Persija Jakarta (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Persija Jakarta akan kembali melakoni laga kandang pada pekan ke-15 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Selasa (20/8). Kali ini, lawan yang bakal dijamu tim berjuluk Macan Kemayoran itu adalah Kalteng Putra.

Sebelumnya, Persija selalu menjamu lawan-lawannya di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, dan Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi. Namun kali ini berbeda.

“Persija melawan Kalteng Putra harus bermain di Stadion Madya, Senayan, Jakarta. Langkah ini terpaksa kita lakukan karena Stadion Patriot digunakan Bhayangkara FC,” ujar CEO Persija, Ferry Paulus, Jumat (15/8) malam.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters

1 dari 1 halaman

Maklum

Keputusan Persija menjamu Kalteng Putra di Stadion Madya diharapkan dapat dimengerti. Ferry pun berharap Ismed Sofyan dan kawan-kawan bisa kembali tampil di stadion yang selama ini menjadi markas Persija.

“Kami berharap semua pihak maklum atas kondisi tersebut. Kami berharap ke depannya Persija dapat kembali memakai Stadion Patriot dan Wibawa Mukti,” imbuh Ferry.

Adapun saat ini, Persija masih terseok-seok di papan bawah. Tim kesayangan The Jakmania itu bertengker di posisi 17 klasemen sementara dengan mengemas sembilang poin dari 10 laga.

(Bola.net/Fitri Apriani)