Persija Jalani Latihan Perdana di Bulan Puasa

Persija Jalani Latihan Perdana di Bulan Puasa
Paulo Camargo (c) Fitri Apriani
- Persija Jakarta menjalani latihan perdana pada bulan puasa di Lapangan Yon Zikon 14, Srengseng Sawah, Jakarta Selatan, Selasa (7/6). Latihan yang dimulai pukul 16.30 WIB itu berakhir pada pukul 18.00 WIB.


Dari pantauan , menu latihan yang diberikan oleh pelatih Paulo Camargo tidak terlalu berat. Para punggawa Macan Kemayoran pun terlihat bersemangat meski mayoritas diantara mereka sedang berpuasa.


"Ini hari pertama kami melakukan latihan di bulan puasa. Tadi cuaca cukup panas, tapi para pemain mengikuti program latihan ini dengan profesional," ujar Camargo usai latihan.


Dalam waktu dekat, Persija bakal melakoni laga kandang pada lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC). Ismed Sofyan dkk akan menjamu PS TNI di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (10/6) mendatang.


"Kami akan terus melakukan persiapan jelang pertandingan melawan PS TNI. Mungkin nanti kami juga akan mensupport para pemain dengan amunisi makanan sebelum pertandingan," pungkas Camargo. [initial]


 (fit/asa)