Persija Jakarta Akui Sulit Kalahkan PS TNI

Persija Jakarta Akui Sulit Kalahkan PS TNI
Paulo Camargo (c) Fitri Apriani
- Persija Jakarta hanya mampu menang tipis pada saat menjamu PS TNI di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (10/6). Gol tunggal Ade Jantra cukup membawa tim berjuluk Macan Kemayoran itu menang 1-0 atas PS TNI.


Pelatih Persija, Paulo Camargo mengatakan, pertandingan melawan PS TNI bukanlah laga yang mudah bagi timnya. Ia pun mengakui jika Persija sempat kesulitan membobol gawang PS TNI.


"Pertandingan tadi sangat berat bagi kami karena semua lawan punya tekad kuat untuk bisa mengalahkan Persija. Namun akhirnya kami bisa mencetak gol dan bisa memenangkan pertandingan," ujar Camargo usai pertandingan.


Menurut pelatih asal Brasil itu, sulitnya Persija membobol gawang PS TNI memberikan pekerjaan rumah tersendiri bagi timnya. Untuk itu, Camargo akan terus mengasah dan mempertajam lini depan Persija.


"Tentu kami akan terus memperbaiki kekurangan kami. Selain itu, banyaknya pemain di skuad Persija menjadi catatan tersendiri bagi saya," pungkas Camargo.


Pertandingan antara Persija kontra PS TNI sendiri merupakan lanjutan dari ajang ISC. Dengan hasil tersebut, kini Macan Kemayoran berada di posisi teratas klasemen sementara ISC dengan mengoleksi 11 poin. [initial]


 (fit/pra)