Persija IPL Hanya Ingin Ditangani Pelatih Asing

Persija IPL Hanya Ingin Ditangani Pelatih Asing
© persija ipl
Bola.net - Kemunculan nama Paulo Camargo dan Luciano Leandro sebagai calon pelatih Persija Jakarta IPL di kompetisi Indonesian Premier League (IPL) musim 2012/2013, bukan tanpa sebab. Apalagi, setelah manajemen sepakat untuk tidak lagi menggunakan tenaga Toyo Hartono.

Sebagai catatan, Camargo merupakan mantan pelatih Persibo Bojonegoro, sedangkan Luciano Leandro merupakan mantan Direktur Teknik PSMS Medan musim 2008-2009. Dalam pandangan Direktur PT Persija Jaya, Bambang Sucipto, keduanya dianggap sebagai sosok yang baik secara personal maupun teknis.

Karena itu, bukan menjadi hal yang aneh jika akhirnya Persija mempekerjakan satu dari keduanya. Misalnya saja, Paulo Camargo sukses membuktikan kemampuannya dengan membawa Persibo menjuarai Piala Indonesia musim 2011/2012.

"Persija harus ditangani pelatih asing karena memiliki jaminan disiplin. Tapi, kami masih menunggu presentasi keduanya seputar program latihan yang akan diberikan untuk tim. Rencananya, akan dilakukan pekan mendatang di Jakarta," ujar Bambang.

Dengan begitu, Bambang tidak hanya bisa berharap jika Persija akan menjelma menjadi skuad yang solid, melainkan menjuarai kompetisi IPL musim mendatang. Pada akhir musim kompetisi 2011/2012, Persija yang dibesut Toyo Hartono, berada di peringkat ke-9.

"Setiap pelatih memang memiliki keberuntungan masing-masing dan kemampuan berbeda dalam manajemen pemain. Musim ini, kami ingin menjadi tim dengan modal minim namun menghasilkan prestasi gemilang," tuturnya.  (esa/dzi)