Persija Ingin Tampil Efisien di ISL Musim Depan

Persija Ingin Tampil Efisien di ISL Musim Depan
Persija Jakarta
Bola.net - Manajemen Persija Jakarta mencoba merespon keinginan suporternya, The Jakmania. Yakni, dengan mencoba mempertahankan tiga pemain asing Emmanuel Pacho Kenmogne (Kamerun), Fabiano Da Rosa Beltrame (Brasil), dan Rohid Chan (Nepal) untuk kompetisi musim 2013-2014.

Hal tersebut, ditegaskan Direktur Marketing dan Komunikasi Persija Jakarta, Budiman Dalamunte. Diterangkannya, keinginan mempertahankan ketiga pemain asing tersebut juga berdasarkan rekomendasi dari pelatih Benny Dollo.

"Kami akan berupaya mempertahankan tiga pemain asing tersebut. Dengan hanya menggunakan tiga pemain asing, kami bisa lebih efisien. Paling cepat, persiapan klub dimulai pada 20 atau 24 November," katanya.

Sebelumnya, Persatuan Sepak Bola Seluruh indonesia (PSSI) sudah memutuskan kuota pemain asing. Yakni, tiga plus satu (satu pemain dari negara anggota AFC). Namun, hanya tiga pemain yang boleh dimainkan dalam setiap pertandingan.

Budiman melanjutkan, tengah mempersiapkan segala persyaratan klub profesional untuk mengikuti tahap verifikasi. Selain itu, berupaya maksimal menyelesaikan tunggakan gaji.  

"Kami akan menyelesaikan hal tersebut, sebelum deadline dari PT Liga Indonesia mengenai verifikasi. Setelah itu, kami baru bisa memproyeksikan pemain yang akan memperkuat Persija," tuntasnya.[initial]

 (esa/dzi)