Persija Gagal di Piala Presiden, Ini Alasan RD

Persija Gagal di Piala Presiden, Ini Alasan RD
Rahmad Darmawan (c) Antok
Bola.net - Pelatih Kepala Persija Jakarta, Rahmad Darmawan, mengungkapkan alasan terlempar dari perebutan gelar juara turnamen Piala Presiden. Bahkan, Macan Kemayoran -julukan skuad Persija Jakarta- tidak mampu menembus babak delapan besar.

Dua tiket tersebut, justru diraih Bali United Pusam (BUP) dan Mitra Kutai Kartanegara (Kukar).

"Persija kehilangan sembilan pemain setelah kompetisi berhenti. Kesembilan pemain itu terbilang inti, di antaranya Syaiful Indra, Stefano Lilipaly, Greg Nwokolo, Alfin Tuasalamony," ungkap RD, sapaan Rahmad Darmawan.

Menurutnya, proses yang dilalui untuk berlaga di Piala Presiden, juga menjadi penyebab kegagalan Persija. Diutarakan RD, selain waktu persiapan yang cukup singkat, sejumlah pemain bergabung juga terlambat menyusul.

"Perekrutan yang kami lakukan pun paling akhir. Kami berusaha membawa nama besar Persija dan ingin memberikan yang terbaik. Tapi, waktu membuat adaptasi harus terjadi sampai saat ini. Sebelumnya, kami juga terlambat menemukan chemistry," pungkasnya. [initial]
 (esa/asa)