
Bola.net - - Persija Jakarta resmi merekrut pemain asing Asia, Jakhongir Abdumuminov untuk musim 2019. Pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan itu dikontrak dengan durasi semusim.
Bisa berseragam Persija, Jakhongir mengaku bahagia. Dia menyebut, alasan menerima pinangan Macan Kemayoran karena fanatisme dari The Jakmania, suporter Persija.
“Gembira dan senang. Saya sudah tidak sabar untuk bermain dengan tim. The Jak luar biasa. Pemain pasti akan tambah semangat jika ditonton puluhan ribu orang,” ujar Jakhongir.
Advertisement
Gelandang yang sebelumnya memperkuat FC Istiklol ini menambahkan, bermain di Indonesia tidak akan membuatnya kesulitan meski ini merupakan pengalaman pertamanya. Terlebih soal makanan.
"Indonesia adalah negara yang kaya akan keanekaragaman makanan," tutur Jakhongir.
Untuk info lebih lanjut, silakan baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Bisa Menggantikan Rohid Chand
Sementara itu, Direktur Utama Persija, Gede Widiade menyebut, kedatangan Jakhongir akan membuat lini tengah timnya semakin bervariasi. Jakhongir juga diharapkan bisa menggantikan posisi Rohid Chand yang hingga saat ini belum memberikan kepastian akan bergabung kembali.
“Dia (Jakhongir) pemain bagus. Dia juga pemain Tim nasional Uzbekistan. Mudah-mudahan dia bisa menunjukkan permainan terbaiknya di Persija. Perekrutan Jakhongir kami rasa sangat bagus," imbuh Gede.
Adapun Jakhongir sudah melakukan tes medis pada Jumat (11/1) pagi. Sore harinya di hari yang sama, dia mengikuti latihan bersama Persija di Lapangan PS AU TNI AU, Halim, Jakarta Timur.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 10 Januari 2019 08:33
-
Bola Indonesia 10 Januari 2019 08:27
Belum Ada Kesepakatan Apapun Antara Persija Jakarta dan Rohit Chand
-
Bola Indonesia 9 Januari 2019 17:20
Ikuti Laga Amal, Persija Akan Berhadapan dengan 2 Tim di Lampung
-
Bola Indonesia 9 Januari 2019 11:14
-
Bola Indonesia 9 Januari 2019 09:45
Ismed Sofyan Hanya Ingin Perpanjang Kontrak Semusim di Persija
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:24
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:16
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:14
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 07:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 06:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...