
Bola.net - Persija Jakarta segera mendatangkan tiga pemain asing baru. Legiun impor yang terancam didepak ada dua yaitu Steven Paulle dan Bruno Matos.
Paulle tak lagi membela Persija sejak akhir Juni lalu. Bek asal Prancis itu tak kunjung sembuh dari cedera.
Sementara Matos, tak lagi jadi pilihan utama setelah terang-terangan menyerang pelatih Julio Banuelos di Instagram. Kontribusi gelandang asal Brasil itu juga kurang lantaran kerap bermain individualistis dan egois.
Advertisement
Lalu, bagaimana nasib Marko Simic dan Rohit Chand mengingat Persija akan merekrut tiga pemain baru? Masa depan keduanya masih aman.
CEO Persija, Ferry Paulus mengungkapkan, dari tiga pemain asing, hanya dua legiun impor yang akan dikontrak. Kedua pemain itu diproyeksikan menggantikan peran Paulle dan Matos.
"Posisinya satu bek satu gelandang. Dari ketiganya itu, kemungkinan yang diambil dua pemain," ujar Ferry di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Selasa (20/8/2019).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Menunggu Keputusan Pelatih
Ferry menambahkan, pelatih Julio Banuelos akan memutuskan dua dari tiga nama pemain asing yang tersedia. Pekan ini, Persija rencananya bakal memperkenalkan kedua legiun impor anyarnya itu.
"Dari tiga pemain asing yang direkrut hanya dua. Dalam minggu ini ada keputusan," tutur Ferry.
Soal dokumen persyaratan untuk bekerja di Indonesia, seperti Kartu Izin Tinggal Terbatas (KITAS) dan dokumen pendukung lainnya seperti International Transfer Certificate (ITC), Ferry klaim aman. Yang bikin khawatir malah verifikasi PT Liga Indonesia Baru (LIB).
"Paling kami hanya butuh waktu soal KITAS, yang lain sudah oke. Artinya verifikasi. Yang sebenarnya krusial itu verifikasi. Kalau verifikasi sudah lolos, maka secara persyaratan sudah memenuhi syarat langsung dikirimkan Transfer Matching System (TMS). Setelah TMS oke, baru KITAS dan lain-lain. Rasanya KITAS bisa kami kebut," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2019 23:51
Masih Berikan Kesempatan kepada Bruno Matos, Pelatih Persija Beri Penjelasan
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2019 23:28
Dapatkan Servis Fachruddin Aryanto, Persija Tak Tambah Pemain Lokal Lagi
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2019 21:01
Pelatih Kalteng Putra Komentari Tekanan The Jakmania kepada Patrich Wanggai
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2019 20:53
Bukan Tekanan The Jakmania yang Buat Kalteng Putra Kalah dari Persija
-
Bola Indonesia 20 Agustus 2019 19:40
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...