Persida dan Deltras Kompak Soal Libur Lebaran

Persida dan Deltras Kompak Soal Libur Lebaran
Persida dan Deltras (c) Widojo
Bola.net - Meski acap kali berseberangan dalam beberapa aspek, namun dua klub sepakbola Sidoarjo, Persida dan Deltras nampak kompak dalam menentukan hari libur bagi pemainnya menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri.

Baik Persida maupun Deltras sama-sama memberikan waktu libur selama kurang lebih seminggu. Masa istirahat dua tim asal Kota Udang ini mulai berlaku, Rabu (23/7) hari ini. Rencananya, kedua tim ini mulai berlatih awal Agustus mendatang.

"Waktu selama satu minggu bisa dimanfaatkan para pemain saya untuk merayakan lebaran bersama keluarga besarnya masing-masing," sebut arsitek Persida Freddy Muli.

"Memang tak terlalu lama. Cuma seminggu. Setelah itu kami berkumpul lagi untuk persiapan pertandingan," lanjut Freddy.

Sementara itu Pelatih Deltras, Riono Asnan menyebut bahwa pasukannya sudah pulang ke kota masing-masing. Riono mengizinkan pemainnya untuk menikmati hari libur Idul Fitri dengan berkumpul dengan keluarganya masing-masing.

Baik Freddy maupun Riono juga kompak untuk mengingatkan pasukannya agar menjaga kondisi selama masa libur. "Saya sudah mengingatkan agar mereka menyempatkan diri untuk menjaga kondisi selama masa libur," tutup Freddy. [initial]

 (faw/pra)