Bola.net - - Persiba Balikpapan tetap optimis menatap pertandingan kontra Sriwijaya FC pada babak penyisihan grup B Piala Gubernur Kaltim 2018, meski di atas kertas Laskar Wong Kito memiliki materi pemain yang lebih baik.
Pelatih Persiba, Wanderley Junior mengungkapkan, sebagai tim underdog, motivasi berlipat menjadi modal tim Beruang Madu menghadapi pertandingan ini. Sebab hal itu sudah menjadi hukum alam ketika sebuah tim kecil menghadapi tim besar.
"Di belahan dunia manapun, tim kecil menghadapi tim besar pasti punya motivasi dua kali lipat," ungkap Wanderley Junior.
Wanderley menyebut kondisi itu sudah ia lihat dalam beberapa kali latihan yang dipimpinnya, bahkan sejak ia pertama kali ditunjuk sebagai juru taktik, meski sebelum turnamen ini, Persiba kehilangan banyak pemain karena memilih keluar atau mengundurkan diri.
"Saya memanfaatkan apa yang saya punya, dari situ saya percaya pemain yang sudah saya latih sampai sekarang, dari sisi motivasi, mereka respon positif," tegasnya.
Wanderley tak menampik bahwa Sriwijaya FC adalah tim kuat dengan materi pemain di atas rata-rata. Namun ia akan berupaya mengambil banyak pelajaran sepanjang turnamen ini untuk terus berbenah agar bisa kembali ke Liga 1 musim depan.
Jangan Lewatkan!
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 18 Februari 2018 20:14
-
Bola Indonesia 20 Desember 2017 03:52
-
Bola Indonesia 5 November 2017 00:48
-
Bola Indonesia 5 November 2017 00:45
-
Bola Indonesia 4 November 2017 22:00
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...