
Bola.net - - Persib Bandung bersiap meladeni perlawanan Persiba Balikpapan pada pertandingan lanjutan grup C Piala Presiden 2017. Jelang duel tersebut, pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman menegaskan tak akan meremehkan tim Beruang Madu.
Djadjang tak mau meremehkan Persiba karena dua alasan. Pertama, hasil pertemuan keduanya pada musim lalu. Kedua, munculnya kejutan saat Persipura Jayapura dijegal Persegres Gresik United di Grup 1 Piala Presiden 2017.
"Barometernya pada pertemuan sebelumnya kita menang tipis atas Persiba, artinya kita tidak bisa anggap enteng. Apalagi fenomena saat ini kan tim besar belum tentu menang. Kemudian tuan rumah juga belum tentu diuntungkan," ujar Djadjang.
Pelatih yang akrab disapa Djanur ini kemudian menjelaskan mengapa fenomena seperti itu terjadi. Menurutnya, hal itu dikarenakan persiapan semua tim yang belum mencapai puncak untuk menghadapi pertandingan di kompetisi pramusim ini.
"Kesiapan menjadi kunci semua tim. Semuanya belum mencapai pada level terbaik. Pertandingan pertama memang sulit, tapi pertandingan kedua akan lebih ketat karena motivasi juga berlipat," tuturnya.
Selain itu, ada faktor tambahan yang membuat Persib tak boleh meremehkan tim asuhan Timo Scheneumann tersebut. Yaitu munculnya para pemain muda yang memiliki tekad besar untuk membuktikan kualitasnya.
"Pemain muda mulai menunjukkan eksistensinya. Daya juangnya sudah terlihat. Mereka tampil ngotot," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 6 Februari 2017 21:41
-
Bola Indonesia 6 Februari 2017 20:02
-
Bola Indonesia 6 Februari 2017 18:31
-
Bola Indonesia 1 Februari 2017 23:29
-
Bola Indonesia 24 Januari 2017 15:37
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...