
PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Go-Jek Liga 1 bersama Bukalapak 2018 telah menerima permohonan panitia pelaksana (panpel) Persib Bandung yang berencana menunda partai pekan ke-23 melawan Persija Jakarta. Duel klasik ini terjadwal pada 23 September 2018 di Stadion GBLA.
Dalam perkembangannya, panpel Persib memohon dilakukannya perubahan jadwal pertandingan. Seperti yang tertulis dari surat resmi yang bernomor 115/PANPEL-L1/IX-2018, panpel Persib meminta pertandingan tersebut diundur menjadi Selasa, 25 September 2018, pukul 15.30 WIB di stadion yang sama.
Advertisement
Pada surat yang diterima PT LIB pada Senin sore (17/9), disebutkan dua alasan penting yang disampaikan oleh pihak keamanan dibalik permohonan perubahan jadwal tersebut.
Pertama, karena aspek keamanan dan meningkatnya potensi kerawanan kriminalitas. Kedua, bersamaan dengan jadwal dari KPU bahwa pada tanggal 23 September 2018 dimulainya tahap kampanye Pileg dan Pilpres 2019.
Menanggapi permohonan surat tersebut, PT LIB belum mengambil keputusan.
"Surat baru kami terima hari ini. Perlu diketahui, banyak hal yang harus dipikirkan untuk mengubah jadwal pertandingan. Bukan melulu pada kondisi atau situasi kedua tim yang bertanding. Kami harus mempertimbangkan aspek lain yang tak kalah penting," ujar COO PT LIB, Tigorshalom Boboy dalam rilis yang diterima Bola.net.
Terkait hal tersebut, PT LIB akan berkoordinasi dengan banyak pihak terlebih dulu. "Perkembangan tentang status laga itu, akan kami umumkan secepatnya," pungkas Tigor.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 September 2018 23:49
-
Bola Indonesia 15 September 2018 19:55
-
Bola Indonesia 15 September 2018 00:11
-
Bola Indonesia 13 September 2018 18:28
-
Bola Indonesia 12 September 2018 22:37
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...