
Pelatih Persib, Dejan Antonic memberikan penjelasan terkait hal tersebut. Menurut Dejan, sejatinya timnya sudah tampil cukup baik, namun banyak peluang yang terbuang sia-sia.
"Dua pertandingan tandang melawan PBFC dan Persiba sangat berat buat Persib. Tapi kami bisa curi satu poin," ujar Dejan saat dihubungi , Selasa (31/5).
"Cuma saya kecewa dari tiga pertandingan di kandang karena Persib hanya sekali menang. Seharusnya kemarin lawan Madura kami bisa menang dan bisa berada di posisi dua klasemen."
Persib sendiri saat ini berada di peringkat ke-8 klasemen sementara ISC dengan mengemas tujuh poin. Tertinggal tiga poin dari pimpinan sementara klasemen, Arema Cronus.
Pada pertandingan selanjutnya, Persib akan melakoni laga tandang. Tim asal Kota Bandung itu akan bertamu ke markas Bhayangkara Surabaya United di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (11/6) mendatang.
Dejan mengatakan, pada saat melawan BSU nanti Persib akan bekerja keras agar dapat meraih kemenangan dan menjawab keraguan Bobotoh. Dia berharap Persib bisa kembali ke lima besar.
"Masih banyak pertandingan di depan. Semoga kami bisa memperbaiki semua dan meraih kemenangan," tutur Dejan.
"Kalau kami bisa menang dan curi poin di rumah atau di kandang maka kami masih tetap berada di posisi atas klasemen," tambahnya. (fit/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 30 Mei 2016 14:31
-
Bola Indonesia 29 Mei 2016 18:03
-
Bola Indonesia 29 Mei 2016 15:51
Persib Seret Kemenangan, Tony Sucipto Sebut Dejan Butuh Waktu
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 15:30
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 14:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 13:49
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:21
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...