Persib Akui Ajukan Syarat Untuk Kembali ke PSSI

Persib Akui Ajukan Syarat Untuk Kembali ke PSSI
M Farhan (kiri) © Huyogo Simbolon
Bola.net - Manajemen Persib Bandung tak memungkiri akan kembali ke Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI). Namun, manajemen Persib mengajukan syarat mengenai masalah status tim berjuluk Maung Bandung di PSSI.

Direktur Marketing PT Persib Bandung Bermartabat Muhammad Farhan kepada Bola.net mengaku telah memberikan balasan surat untuk pendaftaran ulang klub sebagai proses penyatuan liga profesional yang dilakukan PSSI. Namun, ia menegaskan, pihaknya tidak akan mengambil kebijakan apapun sebelum PSSI memberikan penjelasan terhadap status Persib terlebih dulu.

“Kami sudah kirim surat balasan kepada PSSI dan kita mempertanyakan dua hal. Pertama, kenapa Persib tidak dibawa ke Kongres Palangkaraya?. Yang kedua, tahun lalu Komdis PSSI mengeluarkan sanksi atau hukuman pada Persib. Itu sudah pulih atau belum?,” papar Farhan, Rabu (02/12).

Menurut Farhan, Persib mengharapkan adanya kepastian status atas tim kebanggaan warga Jawa Barat di PSSI. Jika PSSI memberikan kepastian atas permintaan tersebut, Farhan mengatakan Persib siap untuk kembali bernaung di bawah PSSI.

“Ini hanya sebuah cara Persib meminta agar kita komunikasi dengan PSSI. Kita berharap dibereskan saja dulu kedua hal itu. Setiap kita mau berjalan harus ada urutan administrasinya dong. Yang jelas, kami ingin sekali bermain di bawah yurisdiksi resmi yang diakui FIFA,” pungkasnya.

Seperti diketahui PSSI meminta kepada klub-klub ISL untuk mendaftar ulang kepada mereka sebelum mengikuti kompetisi musim 2012-2013. Para klub hanya diberi batas akhir hingga 9 Januari untuk menyerahkan berkas pendaftaran. (hug/dzi)